Bea Cukai Dorong Ekspor dan Tinjau Proses Bisnis Pengguna Jasa lewat CVC
jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai meninjau proses bisnis dan kendala yang dialami pelaku usaha dalam negeri di berbagai daerah.
Hal itu dilaksanakan untuk mengumpulkan data yang komprehensif sebagai bahan penentuan kebijakan.
Kegiatan tersebut juga dilakukan untuk mendorong ekspor dan sebagai bagian dari pelaksanaan fungsi Bea Cukai terkait industrial assistance.
Kepala Subdirektorat Hubungan Masyarakat dan Penyuluhan Bea Cukai Hatta Wardhana mengungkapkan, kunjungan rutin dilaksanakan Bea Cukai lewat program customs visit customer (CVC).
“Lewat program ini, Bea Cukai memformulasikan kebijakan yang dapat menciptakan tumbuh kembang ekspor,'' ujar Hatta.
Kegiatan asistensi lewat CVC kali ini dilakukan Bea Cukai Pangkalpinang kepada PT Karini Utama yang merupakan produsen crumb rubber.
Selain sebagai bentuk dukungan terhadap ekspor, Bea Cukai Pangkalpinang melihat secara langsung proses produksi perusahaan itu.
Selain di Sumatra, Bea Cukai melaksanakan CVC di Kalimantan. Bea Cukai Ketapang mengunjungi PT Kejora Pratama Mineral untuk mengambil contoh barang low iron silica band sebagai langkah untuk memahami proses bisnis ekspor perusahaan.
Bea Cukai mendorong ekspor produk dan memantau kepatuhan pengguna jasa dengan melakukan customs visit customers
- Bea Cukai Bekasi-Pengusaha AEO dan TPB Perkuat Sinergi, Dukung Perekonomian Nasional
- Bea Cukai dan BSI Buka Jalan Bagi UMKM Produsen Madu di Karimun Agar Bisa Ekspor
- Pemerintah Tingkatkan Ketahanan Ekonomi Nasional Lewat Optimalisasi Kebijakan DHE SDA
- Simak, Ini Aturan Baru Pelaksanaan Pembukuan dan Audit di Bidang Kepabeanan dan Cukai
- PMK Nomor 109/2024 Dorong Efisiensi Proyek Nasional, Berlaku Mulai 23 Januari 2025
- Dukung Hilirisasi, Bea Cukai Ternate Fasilitasi Ekspor Perdana Feronikel dari Pulau Obi