Bea Cukai Gencarkan Asistensi IT Inventory Kawasan Berikat

Bea Cukai Gencarkan Asistensi IT Inventory Kawasan Berikat
Kepala Kantor Bea Cukai Semarang, Sucipto Bea memberikan penyuluhan untuk memberi asistensi terkait sistem IT Inventory kawasan berikat kepada beberapa perusahaan di berbagai wilayah. Foto: Humas Bea Cukai

Sedangkan pada IT Inventory PT Noritake Indonesia, kata Eko, sistemnya sudah dapat terintegrasi dengan sistem Bea Cukai, namun belum bisa digunakan sepenuhnya karena detail barang belum bisa masuk secara otomatis sehingga masih perlu perbaikan pada sistem tersebut.

Dalam kegiatan penyuluhan ini juga dilakukan pengecekan secara acak IT Inventory perusahaan atas dokumen tertentu. Dimulai dari laporan pemasukan barang sampai jadi barang jadi dan keluar dari Kawasan Berikat.

“Dengan adanya penyuluhan ini diharapkan perusahaan KB dapat mengembangkan sistem IT Inventory dan selalu meningkatkan kepatuhan terhadap ketentuan peraturan yang berlaku untuk menjadi lebih baik,” kata Eko.

Kegiatan serupa juga dilaksanakan Bea Cukai Balikpapan dalam monitoring dan evaluasi mikro terhadap penerima fasilitas tempat penimbunan berikat (TPB).

Kegiatan yang berlangsung selama kurang lebih seminggu ini dilaksanakan dengan mengunjungi beberapa kawasan berikat serta pusat logistik berikat yang berada di wilayah kerja Bea Cukai Balikpapan. Di antaranya PT Kutai Refinery Nusantara, PT LDC East Indonesia, PT Balikpapan Chip Lestari, dan Pusat Logistik Berikat PT Pelabuhan Penajam Banua Taka (Eastkal).

Dia berharap melalui kegiatan monitoring dan evaluasi TPB ini, Bea Cukai Balikpapan dapat menjalankan fungsi sebagai industrial assistance untuk membantu meningkatkan daya saing industri dalam negeri serta mendukung peningkatan daya saing produk ekspor.(jpnn)

Bea Cukai melakukan penyuluhan untuk memberi asistensi terkait sistem IT Inventory kawasan berikat kepada beberapa perusahaan di berbagai wilayah.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News