Bea Cukai Gencarkan Asistensi Para Pelaku Usaha untuk Pacu Ekspor

Kegiatan serupa juga dilakukan Bea Cukai Kediri dengan menyambangi PT Usaha Tani Maju untuk melakukan asistensi dan dialog terkait permasalahan yang dialami selama menjalankan bisnis ekspornya dimasa pandemi.
Tidak hanya itu, Bea Cukai juga kerap bersinergi dengan instansi lain dalam upaya mewujudkan realisasi ekspor.
Bea Cukai Sidoarjo bersama Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sidoarjo mengadakan bimbingan teknis pelatihan ekspor yang di hadiri oleh pelaku usaha UMKM.
Dalam kegiatan itu disampaikan ketentuan kepabeanan di bidang ekspor dan fasilitas yang diberikan Bea Cukai dalam mendukung peningkatan ekspor bagi UMKM.
“Insentif fiskal antara lain fasilitas KITE IKM dan Pusat Logistik Berikat yang mendorong ekspor UMKM,” jelas Firman.
Sementara itu di Makassar, Bea Cukai menggelar Export Assistance Webinar Series 2021 sesi keenam secara daring sebagai dukungan kepada pemerintah dalam menyukseskan program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).
Dalam webinar dikatakan bahwa pemanfaatan media sosial dalam mengiklankan produk khususnya platform facebook dan Instagram akan sangat membantu dalam mencari pasar ekspor. (mrk/jpnn)
Bea Cukai secara aktif akan terus membantu pelaku usaha maupun usaha mikro kecil menengah (UMKM) agar produknya bisa menembus pasar global.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Libur Idulfitri, Kebun Binatang Bandung Larang Pengunjung Botram
- Pertamina UMK Academy Berhasil Bawa Ribuan Produk UMKM Go Global
- Para Peserta UMK Ungkap Segudang Manfaat Ikut Program Pertamina, Produknya Bisa Go Global
- BAZNAS Promosikan Produk Kue UMKM Sebagai Hampers Ramadan Favorit
- Penetrasi Keuangan Syariah Rendah, OJK Minta Pelaku Usaha Melakukan Ini
- Gandeng UMKM, Pelindo Solusi Logistik Tebar Keberkahan di Ramadan