Bea Cukai jadi Sorotan, Pengamat Intelijen & Keamanan Merespons Begini

Bea Cukai jadi Sorotan, Pengamat Intelijen & Keamanan Merespons Begini
Pengamat Intelijen dan Keamanan Nasional, Dr. Stepi Anriani merespons Bea Cukai mendapat sorotan tajam karena kinerja yang dianggap jauh dari harapan publik. Foto: Bea Cukai

"Apa yang dituduhkan bisa diduga sebagai pencemaran nama baik institusi Bea Cukai,” tegas Stepi.

Dia mengingatkan, sebagai bagian dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Bea Cukai adalah tulang punggung negara yang fokus kepada permasalahan keuangan, fiskal, membantu penerimaan negara, dan menjaga stabilitas negara dari krisis ekonomi dunia.

Instansi ini, menurut dia, terus menerus melakukan perbaikan di segala lini.

"Terbukti dengan tidak menghalangi penyelidikan dan penyidikan anggotanya yang bermasalah, juga mendukung Menteri keuangan, Ibu Sri Mulyani menjalankan semua tugas dan program Kementerian Keuangan," tuturnya.

Stepi mengimbau publik untuk dapat mendukung Bea Cukai dengan memberikan apresiasi kepada para pegawainya yang berkinerja baik.

"Bea Cukai adalah milik publik dan negara yang harus kita jaga martabat dan wibawanya," tutupnya. (jpnn)


Pengamat Intelijen dan Keamanan Nasional, Dr. Stepi Anriani merespons Bea Cukai mendapat sorotan tajam karena kinerja yang dianggap jauh dari harapan publik.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News