Bea Cukai Memperluas Sinergi untuk Optimalisasi Pelayanan dan Pengawasan
jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai terus melakukan berbagai kerja sama dengan berbagai pihak untuk optimalisasi pelayanan dan pengawasan.
Bea Cukai juga perkuat hubungan dengan pihak, baik pemerintah maupun internasional guna mendukung hubungan bilateral Indonesia.
Bea Cukai Soekarno-Hatta menerima kunjungan kehormatan dari Kedutaan Besar Austria, di Tangerang pada Senin (04/10).
Kunjungan kehormatan ini merupakan courtesy call yang diajukan oleh Kedutaan Besar Austria melalui Direktorat Kepabeanan Internasional dan Antar Lembaga (Dit.KIAL) Bea Cukai.
Kasubdit Komunikasi dan Publikasi Bea Cukai, Tubagus Firman menyatakan kunjungan tersebut ditujukan untuk memahami ketentuan kepabeanan khususnya mekanisme importasi barang diplomatik, serta diskusi current issue seputar kepabeanan.
Menurut Firman, Bea Cukai menjelaskan soal sistem yang diterapkan selama ini, yakni memberikan fasilitas kepabeanan yang mempercepat proses pengeluaran barang.
Selain itu, meringankan beban fiskal untuk keperluan penanganan pandemi.
"Bea Cukai tetap memberikan fasilitas pembebasan fiskal atas impor keperluan diplomatik. Tentu dengan tetap memenuhi kewajiban perizinan barang yang dikategorikan larangan dan pembatasan (lartas),” papar Firman.
Bea Cukai terus melakukan berbagai kerja sama dengan berbagai pihak untuk optimalisasi pelayanan dan pengawasan.
- Tegas! Bea Cukai Semarang Musnahkan Lebih 10 Juta Batang Rokok Ilegal di Demak
- Monev di 2 Perusahaan Ini, Bea Cukai Tanjung Perak Pastikan Kepatuhan Pengguna Jasa
- Genjot Ekonomi di Perbatasan RI-Timor Leste, Bea Cukai Gelar Expo di PLBN Motaain
- Selamat, Bea Cukai Banten dapat Penghargaan dari PT Global Marketing Technology
- Bea Cukai & Pemda Optimalkan Pemanfaatan DBHCHT untuk Berantas Peredaran Rokok Ilegal
- Top, Bea Cukai & Polri Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Internasional