Bea Cukai Optimistis Batam Logistic Ecosystem Mempercepat Logistik

jpnn.com, BATAM - Bea Cukai Batam telah menerapkan Batam Logistic Ecosystem (BLE) dalam rangka mengoptimalisasi layanan kepabeanan.
BLE merupakan bagian dari National Logistic Ecosystem (NLE) yang menjadi sebuah wadah untuk mempertemukan komunitas logistik di sektor permintaan dengan komunitas logistik di sektor persediaan.
Platform ini memfasilitasi importir dan eksportir dengan berbagai fitur logistik dari hulu hingga hilir.
Mereka dapat melihat dan memilih harga serta kualitas atas ketersediaan sarana pengangkut, pergudangan, bahkan pembayaran hanya dalam satu aplikasi.
Informasi yang dapat dikolaborasikan melalui NLE seperti ketersediaan truk di suatu wilayah (platform trucking), ketersediaan slot kapal domestik antarpulau (Prahu-Hub).
Kemudian informasi jadwal kapal dan book slot kapal ekspor (clickargo), daftar negara tujuan ekspor per komoditas, daftar pelaku logistik/pengusaha pengurusan jasa kepabeanan (PPJK)/forwarder, dan lain-lain.
Kepala Kantor Bea Cukai Batam Susila Brata mengatakan bahwa program BLE dapat mempercepat logistik di Kota Batam serta mendorong program pemulihan ekonomi nasional (PEN).
Menurut Susila, BLE akan menjadi menjadi program yang sangat bermanfaat dalam pemulihan ekonomi di situasi seperti ini.
Susila Brata mengungkap berbagai kelebihan dari penerapan Batam Logistic Ecosystem.
- Bea Cukai Yogyakarta Edukasi Masyarakat Tentang Bahaya Rokok Ilegal Lewat Beringharjo
- Tekan Peredaran Rokok Ilegal, Ini 2 Program yang Gencar Dilakukan Bea Cukai Malang
- Begini Penjelasan Bea Cukai soal Denda Pelanggaran Kepabeanan, Mohon Disimak!
- Bea Cukai Gencarkan Operasi Rokok Ilegal di Labuan Bajo dan Kediri, Ini Hasilnya
- Genjot Ekspor, Bea Cukai Beri Izin Kawasan Berikat kepada Produsen Tas di Jepara
- Bea Cukai Makassar Kawal Ekspor Perdana 22 Ton Gurita Beku Asal Bantaeng ke Meksiko