Bea Cukai Rangkul BUMN, Swasta, dan Civitas Academica untuk Layani Masyarakat
Bea Cukai juga merangkul BNI untuk meningkatkan koordinasi pelayanan kepabeanan.
Bersama Pemprov Jawa Tengah dan Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) , Bea Cukai Tanjung Emas hadir pada acara BNI Regional Trade Talk Series.
Acara ini diselenggarakan sebagai usaha untuk mengatasi kelangkaan kontainer.
Pemprov Jawa Tengah telah berdialog dengan berbagai pihak, baik Kementerian Perdagangan maupun pelaku usaha.
Hal ini dilakukan untuk memberikan usulan bagi pemerintah pusat terkait penetapan tarif batas atas dan bawah pada angkutan laut.
Atas usaha pemprov itu, Bea Cukai Tanjung Emas memperkuat sinergi, kolaborasi, digitalisasi, dan transformasi dengan pemda, kementerian, dan lembaga lain.
"Solusi yang saat ini berjalan ialah melalui National Logictic Ecosystem,'' ujarnya.
Bea Cukai Tanjung Emas sebagai kontribusinya dalam percepatan program ini terus memonitor ketersediaan kontainer dan mengoordinasikan konsolidator kontainer untuk UMKM.
Bea Cukai merangkul BUMN, pihak swasta, dan civitas academica untuk memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat
- Kinerja Meningkat, Laba Konsolidasi BUMN Tembus Rp 292 Triliun
- PT Pancaprima Ekabrothers Beri Apresiasi atas Pelayanan Prima Kanwil Bea Cukai Banten
- Beri Asistensi ke Pelaku Industri, Bea Cukai Cikarang Gelar CVC ke 2 Perusahaan Ini
- Periksa Jasa Ekspedisi, Bea Cukai Purwokerto Temukan Rokok Ilegal Sebanyak Ini
- Puluhan Ton Produk Briket Arang Asal Magelang Tembus Pasar Negeri Jiran
- Mantap! 27 Ton Produk Briket Arang Asal Magelang Tembus Pasar Negeri Jiran