Bea Cukai Soekarno-Hatta Fasilitasi Impor Vaksin Hibah Pemerintah Irlandia
jpnn.com, TANGERANG - Bea Cukai Soekarno-Hatta memfasilitasi impor vaksin hibah dari Pemerintah Irlandia.
Sebanyak 1.749.600 dosis vaksin AstraZeneca diperoleh melalui skema kerja sama multilateral.
Atas importasi vaskin ini, Bea Cuka Soekarno-Hatta membebaskan bea masuk dan pajak dalam rangka impor.
Kepala Kantor Bea Cukai Soekarno-Hatta Finari Manan mengatakan, hibah vaksin tersebut ditangani petugas pada 12 Desember 2021 di Gudang Rush Handling PT Jas.
Finari didampingi Duta Besar Irlandia untuk Indonesia H.E. Padraig Francis serta Wakil Duta Besar Irlandia untuk Indonesia Odhran McMahon meninjau pembongkaran muatan 15 kemasan RCP vaksin.
Muatan itu diangkut dengan menggunakan maskapai penerbangan Emirates Airlines EK 358.
’’Vaksin kali ini diimpor Direktorat Tata Kelola Obat Publik dan Perbekalan Kesehatan Kementerian Kesehatan,’’ ujarnya.
Vaksin termasuk barang yang menjadi kebutuhan mendesak di masa pandemi ini.
Bea Cuka Soekarno-Hatta membebaskan bea masuk dan pajak dalam rangka impor vaksin yang dihibahkan pemerintah Irlandia
- Bea Cukai Sita Ribuan Karton Miras llegal dan Pita Cukai Palsu di Jatim, Ini Kronologinya
- Pelayanan Bea Cukai Banten Sangat Memuaskan, Perusahaan Tekstil Ini Beri Penghargaan
- Ini Tip Agar Terhindar dari Penipuan Mengatasnamakan Bea Cukai, Tolong Dipahami!
- Terbitkan 2 Izin NPPBKC, Bea Cukai Jember Tegaskan Legal Itu Mudah dan Nyaman
- Wujudkan Komitmen, Bea Cukai Terbitkan Izin Fasilitas KITE Pembebasan untuk Perusahaan Ini
- Bea Cukai Bangun Kesadaran Generasi Muda Terhadap Aturan Kepabeanan Lewat Kegiatan Ini