Bea Cukai Tanjung Perak Kunjungi 4 Perusahaan MITA Kepabeanan, Ini Tujuannya

Bea Cukai Tanjung Perak Kunjungi 4 Perusahaan MITA Kepabeanan, Ini Tujuannya
Bea Cukai secara rutin mengunjungi perusahaan MITA kepabeanan maupun pengusaha pabrik barang kena cukai untuk memastikan mereka terhadap peraturan kepabeanan yang berlaku sekaligus menguji beberapa kriteria penting dalam pengendalian dan pelaporan kegiatan impor dan ekspor. Foto: Dokumentasi Humas Bea Cukai

jpnn.com, SIDOARJO - Bea Cukai secara konsisten memberikan dukungan terhadap dunia industri dan perdagangan dengan memberikan kemudahan dan fasilitas kepada perusahaan agar tumbuh dan berkembang dengan standar mutu yang tinggi.

Salah satu kemudahan yang diberikan, yaitu layanan khusus bagi para importir dan eksportir yang ditetapkan sebagai mitra utama kepabeanan (MITA).

Bea Cukai juga secara aktif mengunjungi perusahaan MITA.

Kegiatan ini bertujuan memastikan ketaatan perusahaan-perusahaan MITA terhadap peraturan kepabeanan yang berlaku sekaligus menguji beberapa kriteria penting dalam pengendalian dan pelaporan kegiatan impor dan ekspor.

Tak hanya dalam rangka monitoring, rangkaian kunjungan juga dilaksanakan untuk mempererat sinergi antara Bea Cukai dan stakeholders-nya.

Hal ini seperti yang dilaksanakan Bea Cukai Tanjung Perak dengan mengunjungi empat perusahaan MITA di wilayah pengawasannya.

Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Tanjung Perak Satria Yudhatama menyampaikan pihaknya melaksanakan monitoring dan penelitian lapangan terhadap PT Multi Sarana Indotani di Sidoarjo pada 18-19 September 2023.

Kemudian PT Pacenesia Chemical Industry di Gresik pada 26-27 September, dan PT Coca Cola Bottling Indonesia di Pasuruan pada 27-29 September 2023.

Bea Cukai secara rutin mengunjungi perusahaan MITA kepabeanan maupun pengusaha pabrik barang kena cukai, ini tujuannya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News