Bea Cukai Tingkatkan Daya Saing UMKM hingga Pasar Internasional lewat Jurus Ini

jpnn.com, JAKARTA - Direktorat Jenderal (Ditjen) Bea Cukai mendukung efisiensi dan efektivitas rantai logistik nasional.
Selain itu, mendorong industri nasional agar kreatif dan berkembang sehingga bersaing di tingkat internasional dan memenuhi kebutuhan pasar domestik.
Salah satu upaya yang dilakukan melalui Bea Cukai Pantoloan adalah asistensi UMKM berorientasi ekspor dalam rangka pemulihan ekonomi nasional (PEN).
“Bea Cukai di berbagai daerah memberdayakan UMKM untuk meningkatkan peran dalam PEN dan pertumbuhan ekonomi melalui ekspor,” ujar Hatta Wardhana, Kepala Subdirektorat Hubungan Masyarakat dan Penyuluhan Bea Cukai.
Salah satu rangkaian asistensi yang telah dilakukan adalah sosialisasi kemudahan pelaksanaan ekspor bagi UMKM dan manfaat ekspor bagi pemerintah daerah.
Kegiatan sosialisasi terselenggara atas kolaborasi Bea Cukai Pantoloan bersama pemda melalui Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Parigi Moutong.
Bea Cukai Pantoloan terus melaksanakan asistensi dan analisis potensi terkait data UMKM yang diperoleh.
Bea Cukai Pantoloan terus membuka lebar pintu untuk komunikasi dan koordinasi sebagai bentuk dukungan terhadap perekonomian yang optimal.
Bea Cukai terus meningkatkan daya saing UMKM hingga Pasar internasional dengan mengasistensi ekspor produknya
- Bea Cukai Dukung Ekspor Perdana 273 Kg Teripang Susu Putih Asal Minahasa Utara ke AS
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Kemacetan Panjang di Pelabuhan Tj Priok, Ketum INSA Bilang Begini
- Porang Jadi Andalan Baru Sidrap, Ekspornya Sampai Eropa