Webinar DPP Golkar tentang Tips dan Trik Memburu Beasiswa

Beasiswa Dalam dan Luar Negeri Tersedia, Silakan Persiapkan Diri

Beasiswa Dalam dan Luar Negeri Tersedia, Silakan Persiapkan Diri
Beasiswa Dalam dan Luar Negeri Tersedia, Silakan Persiapkan Diri

jpnn.com, JAKARTA - Setiap beasiswa yang diberikan institusi pendidikan, baik tingkat SMA ataupun kuliah S1, S2, dan S3 pada dasarnya merupakan kompetisi memperebutkan peluang. Karena itu, setiap pemburu beasiswa harus mempersiapkan diri, dari sisi akademis dan nonakademis.

Mereka yang siap dan memilih sesuai dengan bidang studi dan kriteria yang ditawarkan, pasti akan lebih mudah untuk meraihnya.

Demikian kesimpulan Webinar “Tips dan Trik Memburu Beasiswa” yang diadakan oleh Bidang Pendidikan dan Kebudayaan DPP Golkar, dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, Rabu (28/10) malam.

Webinar diikuti sekitar 130 peserta dari berbagai daerah di Tanah Air, dan dihadiri sejumlah anggota Dewan dan pemerhati pendidikan.

Seminar menghadirkan ini narasumber Kepala Pusat Pembiayaan Pendidikan Kemendikbud,  Dr. Abdul Kahar, Wakil Ketua Umum DPP Bidang-bidang Kesra/Wakil Ketua Komisi X, Dr. Hetifah Sjaifudian, Wakil Ketua di organisasi Young Leaders Sisterhood yang juga penerima Beasiswa Presiden Republik Indonesia dari Presiden SBY untuk jenjang studi S2, Master of Public Administration (MPA) in Economic Policy di London School of Economics and Political Science (LSE), Inggris.

Hadir juga sebagai narasumber praktisi pendidikan, Fitri Tandjung dan juga praktisi Pendidikan/Jurnalis Senior Suradi yang ketiga putri dan putranya meraih beasiswa di negara Montenegro, Eropa Selatan, Madrid-Spanyol, dan Maine, Amerika Serikat.

Webinar kali ini dipandu oleh Sekarwati, Wakil Sekjen DPP Bidang Pendidikan dan Kebudayaan.

Ketua Bidang Pendidikan dan Kebudayaan DPP Partai Golkar Dr. Agustian Budi Prasetya mengapresiasi para narasumber webinar “Tips  dan Trik Memburu Beasiswa” yang diadakan oleh Bidang Pendidikan dan Kebudayaan.

Melalui kesempatan pendidikan, generasi muda mendapat kesempatan untuk mewujudkan cita-cita untuk bangsa dan negara Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News