Beasiswa Depag untuk S3 di Central Queensland University

Beasiswa Depag untuk S3 di Central Queensland University
Beasiswa Depag untuk S3 di Central Queensland University

Peluang beasiswa untuk pendidikan S3 di Australia kini semakin bertambah setelah Dirjen Pendidikan Islam Departemen Agama melakukan kerjasama dengan Central Queensland University (CQUniversity).

Kerjasama tersebut disepakati dalam MoU yang ditandatangani kedua pihak di Jakarta, Senin (23/4/2018).

Demikian dijelaskan Marc Barnbaum dari CQUniversity kepada ABC Australia.

Calon penerima beasiswa akan diseleksi menurut persyaratan yang ditetapkan untuk menempuh pendidikan S3 dengan jalur Graduate Certificate of Research program.

Kerjasama kedua pihak ini terkait pembiayaan program.

Dijelaskan, CQUniversity akan membiayai beasiswa belajar Bahasa Inggris bagi calon mahasiswa S3 yang masih harus meningkatkan kemampuan bahasa mereka.

Setelah kemampuan bahasanya memenuhi persyaratan, para calon ini akan memulai PhD di kampus Rockhampton North.

Sementara pihak Depag akan membiayai SPP dan biaya hidup peserta selama menempuh pendidikan di Australia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News