Beasiswa Untuk Penghafal Al Quran
Kamis, 14 Februari 2013 – 08:14 WIB
MALANG – Beasiswa kuliah bagi penghafal Al Quran, kini tidak hanya dikapling perguruan tinggi islam seperti UIN Maliki, Unisma dan lain-lain. Tapi, mulai tahun ini Universitas Merdeka (Unmer) Malang juga melakukan hal yang sama. Rencananya tahun ini akan dibuka 50 kuota untuk mahasiswa baru (maba) jalur tahfizh ini.
”Ini baru kali pertama Unmer memberikan beasiswa kepada orang-orang yang hafal Al Qur"an,” ungkap Humas Unmer, Rahmat, Rabu (13/2).
Baca Juga:
Pelaksanaan seleksi maba jalur tahfizh ini akan dilaksanakan bekerjasama dengan Pondok Pesantren Mahasiswa Al Hikam. Dengan harapan maba yang akan terjaring sesuai dengan kriteria yang diharapkan Unmer. Yang dinyatakan lolos seleksi maka bisa menempuh studi di semua program studi sesuai pilihannya dengan beasiswa penuh dari Unmer.
"Silahkan saja bagi semua penghafal Al Qur"an di seluruh Indonesia untuk mendaftar ke Unmer," urainya.
MALANG – Beasiswa kuliah bagi penghafal Al Quran, kini tidak hanya dikapling perguruan tinggi islam seperti UIN Maliki, Unisma dan lain-lain.
BERITA TERKAIT
- Santri Disabilitas di Bandung Terima Beasiswa Pendidikan Khusus
- Kuliah Tamu di BINUS University, Dosen FISIP UPNVJ Bicara soal Netnografi
- Siap-siap! Sumbangsih Cup 2025 Segera Digelar, Dijamin Seru dan Meriah
- Unika Atma Jaya Resmikan School of Bioscience, Technology, and Innovation
- Sandang Gelar LL.M dari Kampus Top, Fidela Gracia: Terima Kasih President University
- Memutus Rantai Kemiskinan Lewat Pendidikan, BSI Maslahat Gandeng Ganesha Operation