Beban BPJS Kesehatan untuk Penyakit Akibat Polusi Udara Meningkat, Tembus Puluhan Triliun

Sebab pihaknya meyakini, dengan meningkatkan kesadaran publik dan tekanan untuk perubahan kebijakan, bisa menciptakan lingkungan yang lebih sehat serta berkelanjutan bagi generasi mendatang.
"Semua pihak harus bekerja sama untuk mengurangi dampak buruk polusi udara, baik terhadap kesehatan masyarakat maupun keuangan negara melalui anggaran BPJS," tutur Novita.
Sementara itu, Ketua Perhimpunan Dokter Paru Indonesia, Prof. Agus Dwi Susanto juga menekankan pentingnya pencegahan dalam upaya mengatasi permasalahan polusi udara. Sebab polusi udara bisa menimbulkan masalah respirasi dan pernapasan.
"Upaya pencegahan dengan menurunkan polusi udara harus dilakukan semua pihak sehingga kasus respirasi dapat dikurangi. Pemerintah dan masyarakat harus memahami terkait kualitas udara yang baik untuk kesehatan paru yang lebih baik," ucap Agus Dwi. (mcr7/jpnn)
Polusi udara juga memberikan tekanan pada keuangan negara melalui anggaran BPJS. Simak selengkapnya
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Firda Junita
- Pentingnya Koordinasi Lintas Wilayah untuk Atasi Krisis Udara di Jabodetabekpunjur
- Solikhati Lega, JKN Tanggung Semua Biaya Operasi Patah Tulang Anaknya
- 3 Olahraga yang Aman Dilakukan Penderita Asma
- BPJS Kesehatan Jamin Layanan Kesehatan Komprehensif Bagi Ibu Hamil
- Keren, BPJS Kesehatan Siapkan Layanan Gratis bagi Pemudik
- BPJS Kesehatan Semarang Pastikan Layanan JKN Berjalan Selama Libur Lebaran 2025