Bebas Cedera, Ini Harapan Messi di 2014

Bebas Cedera, Ini Harapan Messi di 2014
Lionel Messi. Getty Images

jpnn.com - BUENOS AIRES - Tahun baru, harapan baru. Itulah yang dilakukan Lionel Messi. Megabintang Barcelona tersebut juga memiliki resolusi menyambut 2014. Sebagai pesepakbola, resolusi Messi tak lepas dari lapangan hijau.

“Ada banyak hal penting dalam bagian kehidupan manusia. Namun, untuk sepakbola, saya hanya meminta agar sepanjang 2014 nanti tak mengalami cedera,” terang Messi dalam wawancara di Mundo Leo, Selasa (31/12).

Pemain berjuluk Si Kutu tersebut tak mau kejadian menyesakkan yang terjadi sepanjang 2013 kembali terulang. Saat itu, Messi memang mengalami momen kelas setelah dihantam berbagai cedera.

Sejak awal musim, pemain dengan empat tropi Ballon d’Or tersebut tiga kali dibekap cedera. Namun, cedera terakhir merupakan yang paling parah. Sebab, ayah satu anak tersebut harus menepi selama delapan pekan. Messi baru diprediksi comeback pada 5 Januari mendatang.

“Tujuan utama kini adalah fit secara fisik. Saya juga ingin menjalani latihan bersama teman-teman sebelum bertanding lagi. Setelah merayakan tahun baru, saya akan terbang ke Barcelona. Setelah itu, kita lihat saja kapan saya bisa bermain,” tegas Messi.

Kehadiran Messi bakal menjadi suntikan berharga bagi Blaugrana, julukan Barcelona dalam perburuan gelar juara La Liga. Barcelona saat ini masih bertengger di pucuk klasemen dengan 46 poin, jumlah yang juga dikoleksi Atletico Madrid. (jos/jpnn)


BUENOS AIRES - Tahun baru, harapan baru. Itulah yang dilakukan Lionel Messi. Megabintang Barcelona tersebut juga memiliki resolusi menyambut 2014.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News