Bebaskan Karyawan dari Jeratan Pinjol, Aplikasi Ayo Kasbon Bisa jadi Solusi
Kasbon itu sendiri merupakan dana yang disediakan oleh perusahaan sebagai fasilitas bagi karyawan untuk mengambil sebagian gaji bulanan lebih awal sebelum tanggal gajian.
Praktik kasbon secara digital selama ini yang dijalankan oleh pihak lain, mempunyai berbagai macam bentuk: ada yang memberikan limit Kasbon hingga 90% dari gaji, ada juga hingga 2-3 kali dari gaji dan proses repayment (pembayaran) kasbon dengan cara dicicil dan dikenakan bunga.
Ayo Kasbon berbeda dengan platform yang lain, karena limit kasbon maksimal dibatasi sekitar 30%-40% (tergantung kesepakatan dengan perusahaan yang memiliki karyawan) dan pembayaran tidak dicicil serta tanpa bunga (kami hanya mengenakan Biaya Admin per kali kasbon).
“Pada dasarnya misi produk Ayo Kasbon ini agar para karyawan/pegawai/pekerja/buruh tidak terjerat pinjol ilegal dan/atau rentenir. Ayo Kasbon membuka pendaftaran bagi perusahaan atau pabrik untuk memberikan layanan kasbon secara digital bagi karyawan," kata Ari.
Ari menyampaikan, perbedaan aplikasi Ayo Kasbon dengan pinjol (Pinjaman Online Tanpa Agunan).
Kasbon bukanlah pinjaman, melainkan hak karyawan (Gaji) yang diambil lebih awal sebelum Tanggal Gajian. Nominal penarikan dengan skema gaji pro rata, yaitu maksimal 30%-40% dari Total take home pay karyawan.
Tidak dikenakan bunga, tidak ada denda atau pun biaya lainnya. Hanya dikenakan biaya administrasi.
Pencairan Kasbon langsung ke rekening karyawan yang sudah didaftarkan oleh bagian SDM. Kemudian, gaji karyawan akan langsung dipotong saat gajian (tidak ada mekanisme cicilan).
Para karyawan, pegawai, dan buruh dapat menarik sebagian gaji di awal sebelum tanggal gajian tanpa dibebani bunga.
- Ridwan Kamil Optimistis Kredit Mesra Tanpa Agunan Bisa Bebaskan Warga dari Pinjol
- Ribuan Buruh Surabaya Bersemangat Memenangkan Khofifah-Emil
- 390 PPPK 2021 Gowa Dapat Perpanjangan SK, Adnan Purichta Ichsan Beri Pesan Tegas
- Mengenal Skema Bipartit pada Penerapan UMP versi Apindo
- Selamat, ASDP Raih 2 Penghargaan Stellar Workplace 2024
- Temui Pj Gubernur, Aliansi Buruh Menyuarakan UMP Aceh 2025 Naik jadi Rp 4 juta Per Bulan