Bedah Buku: Dosen Doktoral IPB Pastikan Teori-Teori Komunikasi Pembangunan Sudah On The Track
“Inilah keberuntungan mahasiswa IPB karena cakupan penelitiannya sangat luas terkait pembangunan,” ujar Djuara.
Kepala Bidang Program Studi Komunikasi Pembangunan Dr. Ir. Sarwititi Sarwoprasodjo, MS berharap kegiatan bedah buku ini dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa untuk lebih aktif dalam mengkaji literatur akademik serta membangun pemahaman tentang bagaimana komunikasi dapat berfungsi sebagai katalis dalam pembangunan masyarakat.
Kaprodi juga berharap kegiatan serupa dapat terus diadakan sebagai bagian dari pengembangan ilmu dan keterampilan mahasiswa di bidang komunikasi pembangunan.
Dengan terselenggaranya acara ini, mahasiswa pascasarjana IPB menunjukkan komitmen mereka dalam memperkuat pemahaman teoretis dan praktis terkait komunikasi pembangunan, yang tidak hanya relevan dalam konteks akademik tetapi juga bagi perkembangan pembangunan di Indonesia.(fri/jpnn)
Mahasiswa program studi Komunikasi Pembangunan Pertanian & Pedesaan bersama mahasiswa Ilmu Penyuluhan Pembangunan Doktoral IPB Angkatan 2023 gelar bedah buku.
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
- Semangat Inovasi Untar Bisa Menginspirasi Institusi Lain dalam Dukung Pembangunan Berkelanjutan
- Ribuan Mahasiswa Beri Dukungan kepada Ahmad Ali, Begini Alasannya
- The Gade Creative Lounge Pegadaian Membuka Peluang Mahasiswa untuk Meraih Prestasi
- Gelar Forum Keuangan Haji Internasional, BPKH Luncurkan Program Beasiswa Haji Indonesia
- Bea Cukai Bangun Kesadaran Generasi Muda Terhadap Aturan Kepabeanan Lewat Kegiatan Ini
- Sylviana Murni Jadi Rektor Institut STIAMI, Cetak Mahasiswa Unggul