Begawan Apartment Sudah Terjual 60 Persen
jpnn.com, MALANG - Direktur Realty PT PP Properti Tbk Galih Saksono menyatakan, Begawan Apartment di Malang merupakan apartemen mahasiswa ketiga yang dikembangkan pihaknya.
Dua proyek sebelumnya dibangun di Depok dan Semarang.
’’Kami optimistis terhadap pasar apartemen di Malang,’’ katanya di sela soft launching di Malang pada Sabtu (20/5).
Begawan Apartment dibangun di atas lahan seluas 1,4 hektare.
Nilai investasi untuk pembangunan satu tower yang terdiri atas 948 unit itu sekitar Rp 200 miliar.
’’Hingga sekarang sudah terjual sekitar 60 persen. Mudah-mudahan hingga akhir tahun bisa habis terjual,’’ tuturnya.
Rencananya, Begawan Apartment dibangun pada kuartal keempat tahun ini.
Optimisme terhadap pasar Malang tersebut mendorong pihaknya mengembangkan proyek lanjutan. Proyek lanjutan itu bakal membidik segmen menengah ke atas.
Direktur Realty PT PP Properti Tbk Galih Saksono menyatakan, Begawan Apartment di Malang merupakan apartemen mahasiswa ketiga yang dikembangkan pihaknya.
- Tangerang jadi Kawasan Terfavorit, Lippo Karawaci Cetak Pra Penjualan Rp4,25 Triliun
- Pertumbuhan dan Pasar Properti Jakarta di Kuartal 3 Stabil
- Gethome Meluncurkan Valencia Premiere Depok, Proyek Besar dan Prestisius
- Permintaan Rumah Tapak Meningkat, LPCK Luncurkan Hunian Baru di Cikarang
- LippoLand Raih 2 Penghargaan Prestisius Properti Indonesia
- Tips Sukses dari Para Ahli untuk Desain Pagar Minimalis