Beginilah Sikap Sri Mulyani di Pemilu 2024, Seluruh ASN Harus Menjaga Sikap
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani meminta jajarannya untuk menjaga netralitas dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Hal itu disampaikan Sri Mulyani saat memberikan arahan dalam Rapat Kerja Pimpinan dan Direktorat Bea Cukai di Jakarta, Kamis (25/1).
"Tahun Pemilu jaga sikap kita, netralitas itu adalah sesuatu yang sudah menjadi keharusan," kata Sri Mulyani.
Sri Mulyani mengatakan jajarannya sebagai manusia tentu berhak memiliki preferensi pemimpin di Pemilu 2024 nanti. Namun, Sri Mulyani meminta prefensi itu dirahasiakan.
"Lakukan pada saat anda di kotak suara. Itu adalah value yang menunjukkan bahwa kita sebagai manusia diatur oleh undang-undang dan diatur oleh tata krama," ujar Sri Mulyani.
Seperti diketahui, Joko Widodo (Jokowi) melontarkan pernyataan jika presiden boleh berpihak dan berkampanye dalam kontestasi Pemilu 2024 asalkan tidak menggunakan fasilitas negara. Pernyataan itu lantas menuai pro dan kontra dari sejumlah pihak. (tan/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Sri Mulyani mengatakan jajarannya sebagai manusia tentu berhak memiliki preferensi pemimpin di Pemilu 2024 nanti.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Putusan MK jadi Kekuatan Bawaslu Awasi ASN, TNI, Polri, hingga Kades yang Tak Netral
- Pj Gubernur PBD Ingatkan ASN Agar Tidak Bermental Seperti Bos yang Minta Dilayani
- Muhammad Musa'ad Tegaskan ASN Pelayan Masyarakat, Bukan Bos yang Minta Dilayani
- PPN Bakal Naik 12 Persen, Gaikindo Merespons Begini