Begini Aksi Heroik Bripka Heru Menandu Ibu Melahirkan Sejauh 3 Kilometer di Inhil
jpnn.com, TEMBILAHAN - Anggota Polres Indragiri Hilir (Inhil) Bripka Heru Susanto membantu seorang ibu baru melahirkan untuk kembali ke rumahnya pada Rabu (10/1).
Aksi heroik itu dilakukan Bripka Heru dengan cara menandu perempuan itu menggunakan tandu darurat yang dibuat dari kayu dan sarung.
Bripka Heru menandu ibu baru melahirkan tersebut bersama seorang oria yang merupakan suami perempuan tersebut sejauh 3 kilometer.
Awalnya, Bripka Heru tengah melakukan cooling system Pemilu 2024 di Desa Bente, Kecamatan Mandah, wilayah hukum Polres Inhil.
Ketika itu Bripka Heru tengah menyampaikan pesan kepada masyarakat agar mengikuti tahapan pemilu dengan damai dan tertib.
Saat sedang berbincang dengan warga, tiba-tiba Bripka Heru melihat pemandangan yang tidak biasa.
Dia melihat ada seorang pria tengah menggendong seorang perempuan menggunakan kain sarung.
Bripka Heru pun langsung menghampiri pria tersebut.
Momen Bripka Heru Susanto menandu ibu melahirkan pakai tandu darurat dari kain sarung sejauh tiga kilometer di Indragiri Hilir, Riau.
- Sungai & Lumpur Jadi Saksi Bisu Dedikasi AKP Yohannes Antarkan Misi Perdamaian Pilkada
- Cara Polsek Rangsang Jaga Kedamaian Pilkada 2024: Sentuh Hati Suku Akit di Pulau Terluar
- Pilkada 2024, Polres Banyuasin Laksanakan Cooling System di Kecamatan Muara Padang
- Menjelang Pelantikan Prabowo-Gibran, MUI Keluarkan 3 Seruan Penting
- 2 Daerah ini Paling Rawan Terjadi Pelanggaran Netralitas ASN
- 19 Anggota DPR Terpilih Mundur Demi Maju Pilkada 2024