Begini Alasan Ahli Forensik yang Kesulitan Mendalami Video 19 Detik Mirip Gisel
jpnn.com - TIM Forensik yang bertugas menganalisa video syur 19 detik mirip Gisella Anastasia alias Gisel mengalami kesulitan dalam mendalami adegan tersebut.
Padahal tim forensik sudah melakukan analisa video tersebut hingga memakan waktu sepekan.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan saat ini tim forensik mengalami kesulitan.
Sebab, mereka menganalisa video yang direkam menggunakan handphone yang berbeda.
"Forensik juga kami sudah lakukan pemanggilan untuk membantu kami sebagai saksi ahli sebagai pemegang alat bukti. Ini masih terus meneliti video yang ada," ungkap Yusri kepada wartawan, Senin (23/11).
"Memang ada sedikit faktor kesulitan karena itu video di screenshoot (rekam) lagi pakai handphone makanya ini masih menunggu karena kan ini forensik wajah," tambahnya.
Lebih lanjut, Alumnus Akademi Kepolisian (Akpol) 1991 itu mengaku sejauh ini polisi masih memburu satu akun penyebar pertama yang dianggap paling masif menyebarkan video syur 19 detik mirip mantan istri Gading Martin itu.
"Belum ada yang terbaru, masih kami dalami, kan saya katakan kemarin ada 1 akun lagi yang masih kami profilling yang memang masif melakukan dan masih terus dilakukan pengejaran," katanya.
Sebagaimana diketahui, Penyidik Polda Metro Jaya terus melakukan penyidikan terhadap video syur 19 detik yang diduga mirip Gisel.
Berdasarkan pemeriksaan terhadap dua tersangka sejauh ini dan ahli forensik mengakui ada kemiripan wajah mantan istri Gading Martin itu dengan pemeran perempuan dalam video tersebut.
Lantaran ada indikasi tersebut kemungkinan Gisel akan dipanggil lagi untuk kembali diperiksa penyidik.
Adapun pria dalam video tersebut juga akan dipanggil bila hasil pendalaman ahli forensik sudah menunjukan titik terang alias fokus pada satu sosok. (mcr3/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Tim Forensik yang bertugas menganalisa video syur 19 detik mirip Gisella Anastasia alias Gisel disebut mengalami kesulitan.
Redaktur & Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama
- Ketua Parpol di Bekasi Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Ketua Forkim Tegas Bilang Begini
- Polda Metro Jaya Pastikan Kasus Firli Bahuri Terus Berlanjut
- Apa Kabar Kasus Firli Bahuri di Polda Metro Jaya?
- Gempi jadi Penyanyi, Gisel Siap Dukung Anak Berkarir di Industri Musik
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Ajak IM Bisnis Berlian & Janjikan Untung Rp 21,3 Miliar, Reza Artamevia Dilaporkan ke Polisi