Begini Awal Kecurigaan Warga Terhadap Pabrik Oli Palsu

jpnn.com, TAMBUN - Praktek kriminal pembuatan oli palsu di The Palm Residence, Desa Sriamur, Tambun Utara diketahui warga telah berlangsung selama tiga pekan terakhir.
Menurut salah seorang warga setempat, Tejo, warga mulai curiga karena melihat mobil pikap mengangkut drum berisi oli.
“Warga juga sering mergoki aktifitas pembuatan oli palsu yang dilakukan 10 orang pekerja,” kata Tejo, Minggu (27/1).
Rumah di blok C-18 nomor 2 itu menurut informasi disewa oleh seseorang berinisial M. Mereka mengemas oli bekasi dengan botol oli merek ternama.
“Dengan adanya aktivitas ilegal itu, warga khawatir dampak bahan kimia berbahaya yang ditimbulkan. Akhirnya kami gerebek rumah itu,” katanya.
Saat memeriksa lokasi kejadian pascapenggerebekan, polisi menyita ratusan botol oli-mobil palsu siap edar. Di lokasi juga ditemukan kardus dan tutup botol.
Saat penggerebekan berlangsung, seorang pelaku sempat mencoba melarikan diri dengan mengemudikan mobil pikap bernomor polisi B 9507 IX bermuatan empat drum berisi oli bekas. Pelaku akhirnya tertangkap.(dam/pojokbekasi)
Warga mulai curiga karena melihat mobil pikap mengangkut drum berisi oli palsu tersebut.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Thong Guan Industries Bhd asal Malaysia Resmi Berinvestasi di KIT Batang, Jawa Tengah
- Cegah Oli Palsu, Deltalube Sematkan Fitur Canggih di Produknya
- 5 Pabrik di Jawa Barat Gulung Tikar, Ribuan Pekerja Di-PHK
- 4 Cara Mudah Mengenali Oli Pertamina Asli dan Palsu, Silakan Disimak!
- Brigit Biofarmaka Teknologi Optimistis Tingkatkan Omzet di 2025
- Hambat Penyerapan Tenaga Kerja, Kemnaker akan Laporkan Ormas Bergaya Preman