Begini Cara AP II Ambil Bagian Dorong Peningkatan Pariwisata di Danau Toba

jpnn.com - JAKARTA - PT Angkasa Pura (AP) II berkomitmen berkontribusi mendorong pertumbuhan pariwisata Indonesia, termasuk di kawasan Danau Toba, Sumatera Utara. Selaku pengelola Bandara Silangit, AP II bersinergi dengan BUMN lain yakni maskapai Garuda Indonesia.
Bentuk kerjasama itu diwujudkan dengan membuka penerbangan langsung Jakarta-Silangit. Menyusul penerbangan perdana itu, maskapai lain, yakni Sriwijaya Air juga telah membuka penerbangan langsung Jakarta-Silangit.
"Kami ingin ambil bagian untuk memajukan kawasan Danau Toba, agar semakin dikenal oleh negara lain," ujar Direktur Utama PT AP II Budi Karya Sumadi, Minggu (29/5).
Selain itu, pada 27 Mei 2016 maskapai Wings Air telah membuka penerbangan langsung dari Bandara Internasional Kualanamu menuju Bandara Silangit dan sebaliknya. "Penerbangan ini semakin memperkuat konektivitas kedua bandara seiring dengan semakin bergairahnya pariwisata Danau Toba," tandas Budi. (chi/jpnn)
JAKARTA - PT Angkasa Pura (AP) II berkomitmen berkontribusi mendorong pertumbuhan pariwisata Indonesia, termasuk di kawasan Danau Toba, Sumatera
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pegawai RSJ Provinsi Kalbar Disiram Air Keras oleh OTK, Polisi Selidiki
- Bentrokan Warga di Sukahaji, Wali Kota Farhan: Hormati Proses Hukum
- Hanyut di Sungai Belawan, Bocah 6 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia
- RS Persada Angkat Bicara soal Kasus Dokter AYP Melecehkan Pasien, Dukung Proses Hukum
- Bayi Perempuan di Palembang Tidak Ada Tempurung Kepala
- Puluhan Siswa Keracunan Paket MBG, Cianjur Berstatus KLB