Begini Cara Bea Cukai Menggali Potensi Ekspor Daerah
jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai secara kontinyu mengajak pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk memasarkan produknya ke pasar internasional.
Kepala Subdirektorat Komunikasi dan Publikasi Tubagus Firman Hermansjah menyatakan hal ini salah satu peran Bea Cukai dalam menjalankan tugasnya sebagai trade facilitator dan industrial assistance.
Pada kesempatan ini, Kanwil Bea Cukai Sumatera Utara turut andil dalam kampanye Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) UMKM Toba Vaganza, yang bertempat di Mall Centre Point Medan pada Rabu (17/11) kemarin.
“Melalui kegiatan ini Bea Cukai mengedukasi pelaku UMKM terkait proses ekspor, serta memberikan asistensi untuk pelaku usaha yang siap untuk melaksanakan ekspor,” papar Firman.
Firman menambahkan Bea Cukai juga memberikan asistensi ekspor bagi salah satu pelaku UMKM penghasil kopi di Provinsi Bengkulu, yaitu Bermani Kopi.
"Bermani Kopi berhasil meraih medali emas pada Kejuaraan Kopi Internasional AVPA 2019 lalu di Paris. Sehingga, melihat potensi yang dimiliki, Bea Cukai Bengkulu mendorong Bermani Kopi untuk memasarkan produknya secara internasional,” ungkapnya.
Firman menambahkan Bea Cukai akan memberikan asistensi terkait ekspor, dan menyediakan sejumlah fasilitas bagi pelaku UMKM yang hendak melakukan ekspor.
Dia berharap pelaku UMKM dari Sumatera Utara dan Bengkulu dapat memajukan perekonomian daerah.
Bea Cukai secara kontinyu mengajak pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk memasarkan produknya ke pasar internasional.
- Sinergi dengan Polri & TNI, Bea Cukai Tingkatkan Pengawasan di 3 Wilayah Ini
- Mantap, 140 Ton Komoditas Pinang Asal Pariaman Diekspor ke Pasar India
- Dukung Industri dalam Negeri, Bea Cukai Beri Izin Fasilitas PLB ke Perusahaan Ini
- Bea Cukai Semarang Serahkan Tersangka dan Barang Bukti Kasus Rokok Ilegal ke Kejaksaan
- Saham TLKM Anjlok, Telkom Butuh Penyegaran & Strategi Baru
- Demi Keberlangsungan UMKM, Tarif PPh Seharusnya Diturunkan, Bukan Naik!