Begini Cara Golkar Surabaya Kampanyekan Paslon yang Diusung pada Pilkada 2024
jpnn.com, SURABAYA - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Surabaya punya cara khusus untuk mengkampanyekan pasangan calon pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur maupun pemilihan Wali Kota (Pilwali) Surabaya yang mereka usung.
Pada pilkada serentak 2024 ini, Golkar mengusung Khofifah Indar Prawansa -Emil Elestianto Dardak di Pilgub Jatim, sedangkan Eri Cahyadi-Armuji di Pilwali Surabaya.
Melalui kampanye yang dikemas dalam bentuk ziarah Wali Lima, Golkar Surabaya berusaha menyentuh hati masyarakat dengan cara yang lebih kultural dan relevan dengan tradisi lokal.
Wakil ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPD Golkar Surabaya, Ahmad Nurjayanto mengatakan kampanye melalui ziarah Wali Lima bukan hanya menjadi ajang untuk mengenalkan visi-misi pasangan calon, tetapi juga sebagai bentuk refleksi dan doa agar pelaksanaan Pilkada dapat berjalan damai dan sukses.
“Ikhtiar kami agar para calon yang kami dukung bisa memenangkan hati masyarakat Surabaya,” kata Ahmad.
Selain itu, ziarah Wali Lima juga menjadi salah satu rangkaian acara menuju peringatan lahirnya Golkar yang tepat jatuh pada 20 Oktober.
“Melalui ziarah wali lima ini juga sebagai wujud rasa syukur kami atas kiprah partai yang hingga usia 60 tahun ini,” jelasnya.
Sementara itu, Ketua panitia HUT Golkar ke 60 DPD Golkar Surabaya, Aldi Blaviandi mengatakan kegiatan ziarah Wali Lima membawa pesan para calon yang diusung memahami dan menghormati akar budaya serta nilai-nilai masyarakat Jawa Timur khususnya di Surabaya.
Ziarah Wali Lima menjadi cara Golkar Surabaya kampanyekan Khofifah-Emil dan Eri-Armuji di Pilkada serentak 2024.
- Ingatkan PDIP Konsisten soal PPN, Misbakhun: Berpolitiklah secara Elegan
- Hasil Pilkada 8 Daerah dengan Calon Tunggal Digugat ke MK, Pertanda Apa?
- Banyak Banget, Ada 312 Hasil Pilkada yang Digugat ke Mahkamah Konstitusi
- Kapan Pelantikan Kepala Daerah Terpilih Hasil Pilkada? Ketua KPU Bilang Begini
- Prabowo Usul Pilkada Lewat DPRD Saja, Doli Kurnia Golkar Membela
- Jokowi Dipecat PDIP, Golkar Siap Menampung