Begini Cara Jenderal Sigit Bakar Semangat Anak Buahnya yang Bertugas di Bali
jpnn.com, DENPASAR - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau posko Brimob Pura Geger Bali untuk persiapkan pengamanan penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali, Sabtu (12/11).
Dalam peninjauan tersebut, Kapolri menyampaikan kebanggaannya terhadap anggotanya yang siap melaksanakan pengamanan KTT G20.
Dia lantas membakar semangat para anggotanya untuk tetap semangat dalam melakukan pengamanan.
Menurut dia, penyelenggaraan KTT G20 di Bali adalah kehormatan bagi Indonesia dan belum tentu dilaksanakan 20 tahun sekali.
"Pengamanan ini belum tentu 20 tahun sekali. Oleh karena itu anda-anda ada di sini terpilih dan jadikan itu kebanggaan dan kehormatan kalian," katanya.
Sigit juga mengecek kesiapan anggota dan peralatan mulai dari adanya kerusuhan hingga bencana alam.
"Apabila ada kontingensi terkait dengan masalah bencana, cek satu-satu mulai dari peralatan SAR di darat dan laut semuanya sudah siap," kata Kapolri.
Orang nomor satu di Korps Bhayangkara itu juga meninjau peralatan terkait kesiapan apabila ada ancaman yang terkait dengan masalah bom dan juga kimia radioaktif, semisal alat pendeteksi, alat evakuasi, dan juga alat penghancuran.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membakar semangat anak buahnya yang mengamankan kegiatan KTT G20 di Bali.
- Rektor UI Sebut Rekrutmen Polri Khusus Kelompok Disabilitas Tuai Apresiasi Masyarakat
- SKSG UI Puji Langkah Kapolri Dorong Pendekatan Keadilan Restoratif
- Kapolda Sumbar Kini Resmi Dijabat Irjen Gatot Tri Suryanta
- Pakar Intelijen Nilai Polri Presisi Mampu Menjaga Stabilitas Keamanan Nasional 2024
- Kapolri Dampingi Menkopolkam Pantau Misa Natal di Katedral Jakarta
- INSPIRA Sebut Kapolri Sigit Bawa Perubahan di Polri