Begini Cara Mandiri Sekuritas Dongkrak Jumlah Investor Lokal

Begini Cara Mandiri Sekuritas Dongkrak Jumlah Investor Lokal
Ilustrasi. Foto: Mandiri Capital

jpnn.com - JAKARTA – Seluruh pemangku kepentingan di pasar modal dituntut bergandengan tangan meningkatkan jumlah dan kualitas investor lokal.

Pasalnya, investor lokal berperan signifikan menjaga stabilitas pasar domestik. Investor lokal juga berpengaruh besar terhadap lalulintas transaksi di lantai Bursa Efek Indonesia (BEI).

”Kami fokus dan berusaha besar mendongkrak jumlah investor dalam negeri,” beber Direktur Utama Mandiri Sekuritas Silvano Rumantir di Jakarta, akhir pekan lalu.

Mansek telah menjadi mitra dari 57 ribu nasabah individu. Pertumbuhan nasabah aktif harian naik 47 persen dibanding tahun lalu.

Hingga Oktober tahun ini, nilai transaksi rata-rata harian Mansek mencapai lebih Rp 230 miliar.

Angka itu menanjak 35 persen dari posisi sama tahun lalu di kisaran Rp 180 miliar per hari.

”Kami juga mengoptimalkan sinergi dengan Bank Mandiri Group sebagai keunggulan strategis dalam mengakselerasi pertumbuhan jumlah nasabah ritel,” imbuh Silvano.

Mansek juga terus konsisten melakukan aneka program edukasi bersama otoritas pasar dalam melahirkan investor berkualitas.

JAKARTA – Seluruh pemangku kepentingan di pasar modal dituntut bergandengan tangan meningkatkan jumlah dan kualitas investor lokal. Pasalnya,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News