Begini Cara Masuk ke Sirkuit Mandalika, Lumayan Becek

Begini Cara Masuk ke Sirkuit Mandalika, Lumayan Becek
Penonton MotoGP Indonesia harus melewati terowongan untuk keluar masuk Sirkuit Mandalika. Foto: Mufthia Ridwan/JPNN.com

Untuk yang sudah memiliki gelang kertas dilengkapi 'barcode' (pengganti tiket) tak perlu lagi mengurus ke loket tiket.

Setelah itu, calon penonton harus berjalan kaki lebih dari satu kilometer, termasuk melewati terowongan, untuk mencapai pintu masuk ke tribune.

Dalam perjalanan dari tempat parkir hingga ke tribune, ada empat kali memindai PeduliLindungi dan satu kali pemeriksaan metal detector.

Di beberapa titik, calon penonton harus melewati jalan yang masih tanah.

"Ini belum balapan bisa seramai ini. Besok antrean naik bus pasti lebih rusuh," terdengar obrolan salah seorang penonton di tribune.

"Capek juga, ya. Tanahnya masih becek bekas hujan. Kalau besok hujan, bisa tambah susah sampai ke sini (tribune)," temannya menimpali. (adk/jpnn)

Ternyata begini cara masuk ke Sirkuit Mandalika. Butuh perjuangan, tetapi capek terbayar.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News