Begini Cara Mengemudi Mobil yang Aman dan Nyaman Saat di Tol, Simak
jpnn.com, BOYOLALI - Mengendarai mobil bukanlah perkara mudah karena berhubungan langsung dengan keselamatan orang lain yang menggunakan jalan rata.
Karena itu, mengutamakan keselamatan sangat penting dilakukan.
Apalagi mengemudi mobil di tol atau bebas hambatan harus memiliki pengetahuan khusus agar selamat sampai tujuan.
Senior Instructure Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) Sony Susmana membagikan sejumlah tips berkendara saat di tol agar tetap aman, nyaman, dan menyenangkan.
Sony mengatakan kondisi dan medan tol memiliki karakteristik yang berbeda dengan jalanan dalam perkotaan.
Menurut dia, tol memiliki medan halus, relatif panjang dan tidak berliku.
"Sehingga cenderung memancing pengendara untuk tancap gas tanpa menghiraukan batas kecepatan kendaraan," kata Sony saat memberikan mengenai tips berkendara di tol dalam pada acara Daihatsu Week at Resta Pendopo KM 456, Salatiga, Jawa Tengah.
Sony memaparkan pentingnya melakukan tiga persiapan sebelum memasuki jalan bebas hambatan itu.
Pertama persiapan fisik pengemudi. Dia mengatakan pengemudi harus tidur cukup minimal tujuh jam sebelum berkendara untuk meminimalisir kelelahan saat di jalan.
Senior Instructure Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) Sony Susmana membagikan sejumlah tips berkendara saat di tol agar tetap aman dan nyaman.
- Ford Ranger dan Truk Tabrakan di Tol Pekanbaru, Tauke Sawit dan Datuk di Kampar Tewas
- Siap-siap, Tarif Tol TERPEKA Bakal Naik
- Pengamat Apresiasi Rencana Besar Arinal Membangun Jalur Kereta di Tengah Tol dan 2 Pelabuhan Baru
- Hutama Karya Berkomitmen Menerapkan ESG pada Setiap Tol yang Dibangun
- Kinerja Positif di Semester I-2024, Hutama Karya Meraup Laba Bersih Rp 396 M
- Gelar Workshop PPID, Hutama Karya Gandeng Komisi Informasi Pusat