Begini Cara Mudah Ajarkan Anak Menyukai Buah dan Sayur
Juanita menyatakan, AEON Mall BSD City juga berbagi ilmu kepada para siswa muda belia tersebut, tentang cara menanam bibit tanaman secara sederhana.
Harapannya mereka bisa mengaplikasikannya di rumah dengan pengawasan orangtuanya.
“Dari pot-pot kecil yang kami sediakan di areal Farm to Table, anak-anak ini jadi mulai mengetahui bagaimana tanaman itu tumbuh, sejak ditanam hingga kelak bermanfaat bagi lingkungan di sekitarnya. Dengan cara inilah kami memperkenalkan tanaman kepada anak-anak sekaligus mereka bisa belajar tentang pentingnya pola hidup sehat dengan mengonsumsi sayur maupun buah-buahan,” imbuhnya.
AEON Mall BSD CITY kembali menggandeng Masyarakat Pertanian Organik Indonesia (MAPORINA) untuk berpartisipasi dalam acara Farm To Table.
MAPORINA mengedukasi customer untuk bisa menanam sayur sendiri di rumah dengan konsep urban farming seperti microgreen dan aquaponic.
Microgreen dikembangkan oleh MAPORINA dengan memanfaatkan satu kotak container kecil yang diisi dengan bibit microgreen yang bebas fungisida, customer bisa mendapatkan sayur segar serta sehat yang bisa diolah menjadi salad.
Sedangkan aquaponic adalah sistem teknologi pertanian yang memanfaatkan ikan dan tanaman.
Ikan akan menjadi sumber natural untuk pertumbuhan tanaman dan sebaliknya tanaman juga akan membantu memurnikan air sebagai media hidup ikan.
Farm To Table mengajak anak untuk mengenal buah dan sayur lokal hasil dari petani Indonesia.
- Keseruan di AEON Mall Indonesia Badminton Cup 2024, Siap-Siap Perebutan Juara Utama
- AEON Mall BSD City Adakan Buka Puasa Bersama dan Edukasi Lingkungan Kepada Santri
- Berbagi Kasih Natal, AEON Mall BSD City Bawa Bantuan untuk Lansia dan OGDJ
- Kini Pokemon TCG Academia Hadir di AEON Mall BSD City
- Renovasi Tahap Perdana Rampung, AEON Mall BSD City Siap dengan Wajah Baru
- Liburan Sekolah Seru, Ikut Turnamen Badminton Anak, Ada Hadiah Tiket Kapal Pesiar