Begini Cara Novanto Merayakan Putusan MK
jpnn.com - JAKARTA - Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan sebagian permohonan uji materi UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) dan UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan Atas UU Nomor 31 Tahun 1999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (UU Tipikor) yang diajukan Setya Novanto.
Peristiwa tersebut disyukuri oleh Novanto. Bahkan Ketua Umum Partai Golkar itu memaknainya sebagai hadiah Iduladha. "Alhamdulillah saya dapat hadiah Iduladha yaitu dikabulkannya gugatan saya di MK. Dan saya tegaskan akan mendukung terus pemerintahan Jokowi-JK," kata Novanto, kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (10/9).
Bersamaan dengan hal itu, Setya Novanto, menyerahkan 152 hewan kurban kepada fakir miskin yang tersebar di sekitar kantor DPP Partai Golkar dan beberapa daerah lainnya. Biasanya selama ini Partai Golkar hanya menyumbang 15 ekor hewan kurban.
Pengumpulan hewan kurban ini berasal Pengurus DPP Partai Golkar, anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar dan simpatisan partai berlambang pohon beringin itu.
Saat penyerahan hewan kurban, Novanto mengatakan bahwa makna terdalam dari ibadah kurban adalah bagaimana menumbuhkan keikhlasan dan pengurbanan dalam menjalani kehidupan. "Keikhlasan adalah nilai yang sangat diperlukan dalam melaksanakan pembangunan untuk kemajuan bangsa dan negara. Karena dengan keikhlasan akan menumbuhkan pengabdian yang tulus serta tanpa pamrih " ujar Novanto.
Mantan Ketua DPR RI itu menambahkan, dengan pengurbanan akan menumbuhkan semangat untuk berbagi dalam menolong sesama yang membutuhkan. "Dengan keikhlasan dan pengurbanan, kita akan berbagi untuk mengatasi masalah kemiskinan dan ketimpangan yang ada di tengah-tengah masyarakat," kata Novanto.
Lebih lanjut, Ketua Fraksi Golkar DPR mengingatkan agar kepercayaan masyarakat ini harus dijaga dengan sebaik-baiknya. "Dengan semangat berkurban, Partai Golkar akan terus berjuang untuk kesejahteraan seluruh rakyat," pungkasnya.
Di tempat yang sama, Ketua Korbid Kesra DPP Partai Golkar, Roem Kono menambahkan, pengumpulan hewan qurban tahun ini adalah yang terbanyak sepanjang sejarah Partai Golkar. "Ini menunjukkan semakin tingginya kepercayaan masyarakat kepada kepada Partai Golkar," imbuh Ketua BURT DPR RI.(fas/jpnn)
JAKARTA - Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan sebagian permohonan uji materi UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Akun Medsos PJ Bupati Temanggung Diserang Warganet: Stop Cawe-Cawe
- 3 Pejabat di Banggai Diduga Langgar Aturan Netralitas ASN, Gakkumdu Ancam Jemput Paksa
- Aktivis Dorong Semua Pihak Mewujudkan Pilkada Maluku Utara Aman dan Nyaman
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada