Begini Cara Sedulur Saklawase Perkuat Basis Dukungan di Salatiga
jpnn.com, JAKARTA - Sukarelawan pendukung Mochamad Herviano Sedulur Saklawase kembali menguatkan basis dukungan di Kota Salatiga, Jawa Tengah.
Rangkaian acara tersebut berupa bakti sosial di Kota Salatiga, salah satunya berbagi takjil di Kecamatan Argomulyo, Kota Salatiga, Minggu (26/3).
Ketua Relawan Sedulur Saklawase Sayoga mengatakan kegiatan bakti sosial ditujukan untuk terus memupuk tali silaturahmi agar tetap terjaga dengan baik.
Selain itu, sebagai bentuk soliditas sukarelawan Sedulur Saklawase yang terus bergerak bersama dengan masyarakat.
"Kegiatan ini sebagai bukti bahwa Relawan Sedulur Saklawase bergerak bersama dengan masyarakat," ujar Sayoga, dalam keterangan yang dikutip di Jakarta, Minggu.
Ratusan masyarakat, kata Sayoga, mendapatkan takjil yang dibagikan oleh Sedulur Saklawase.
Salah satu masyarakat yang mendapatkan bantuan sembako mengucapkan rasa terima kasih dan mendukung penuh agar Mochamad Herviano bisa kembali duduk di Senayan sebagai Anggota DPR RI.
"Saya dukung penuh mas Mohammad Herviano agar kembali terpilih menjadi anggota DPR RI sebagai wakil kami warga Kota Salatiga" Ujar Bambang.
Sukarelawan pendukung Mochamad Herviano Sedulur Saklawase kembali menguatkan basis dukungan di Kota Salatiga, Jawa Tengah.
- Megawati Dengar Ada Institusi Negara Tak Netral Pas Pilkada, Sampai Pakai Intimidasi
- TNI AL Gelar Bakti Sosial untuk Korban Terdampak Erupsi Gunung Lebotobi Laki-laki di Flores Timur
- Milad Ke-5, Laskar Ngawi Menggandeng Agung Intiland Menggelar Sedekah 1000 Lansia
- Kunjungi PIK, Pramono Temui Ibu-ibu di Pasar hingga Bicarakan Peremajaan Pompa
- Ulang Tahun Spesial, Diesel One Solidarity Gelar Aksi Sosial untuk Masyarakat
- Rumah Sakit Ini Gelar Operasi Katarak Gratis Kepada Ratusan Warga