Begini Cara Yansen Perintahkan Pembakaran 7 Gedung SD

Begini Cara Yansen Perintahkan Pembakaran 7 Gedung SD
Yansen Binti (baju batik), aktor pembakar 7 gedung SD, keluar dari Mapolda Kalteng, Selasa (5/9). Foto: HERI/ PALANGKA EKSPRES

Tak salah, jika ruangan tempat YB bekerja di Jalan Tjilik Riwut Km 0 Palangka Raya itu disterilkan alias diberi garis polisi di pintu masuk.

Penyidik juga mengamankan barang bukti dari ruangan yang letaknya persis di samping ruang sekretariat. CPU, handphone, berkas-berkas dan satu unit mobil dinas Ketua Harian KONI Kalteng.

Sitaan itu melengkapi barang bukti yang sudah disita sebelumnya; tiga unit sepeda motor milik eksekutor, baju milik eksekutor, botol minuman berenergi berisi bahan bakar, handuk atau kain lap yang digulung, serpihan kayu dan jeriken serta barang bukti lainnya.

Meski dalang pembakaran SD sudah ditangkap, polisi masih belum menyampaikan motif YB memerintahkan anak buahnya membakar fasilitas pendidikan tersebut.

Penyidik dari Mabes Polri masih mendalami proses pemeriksaan YB yang belum sepenuhnya tuntas.

“Motif masih didalami. Pemeriksaan belum total, pendalaman dilakukan di sana (Mabes, Red),” sebut Kapolda.

Terkait ada pelaku lain yang turut terlibat, mantan Kasat Brimob Polda Riau itu enggan beransumsi dan berandai-andai. Semua dikembalikan ke fakta yang terjadi.

“Kita bicara fakta. Untuk saat ini, saksi-saksi semua ke (menyebut, red) YB,” tegasnya lagi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News