Begini Detik-Detik Sebelum Kebakaran Hebat Depot Pertamina di Plumpang
![Begini Detik-Detik Sebelum Kebakaran Hebat Depot Pertamina di Plumpang](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2023/03/04/permukiman-warga-yang-terdampak-kebakaran-depot-pertamina-di-1qxr.jpg)
jpnn.com, JAKARTA UTARA - Abdus, Ketua RW 09 Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara menceritakan detik-detik sebelum kebakaran hebat yang terjadi di Depot Pertamina, Plumpang.
Abdus menyebutkan sebelum ledakan, dua RW di kawasan tersebut dipenuhi hawa bahan bakar minyak (BBM).
"Itu ada yang sampai muntah dan ada yang pingsan," kata Abdus.
Dia menjelaskan selang setengah jam, warga masih sembpar melakukan evakuasi lantaran hawa tersebut.
"Jeda waktu setengah jam kami masih sempat mengevakuasi warga di sana. Nah, jam delapan malam terjadi dentuman keras," lanjutnya.
Abdus menyebutkan ledakan yang terjadi cukup jauh dari permukiman, tetapi hawa BBM tersebut membuat api menyambar pemukiman.
"Padahal dentumannya di sana, tetapi ini merambat mungkin dari BBM itu," ujarnya.
Dia juga menjelaskan sebelum ledakan tersebut tidak ada percikan api sama sekali.
Warga mencium bau khas BBM setengah jam sebelum ledakan Depot Pertamina Plumpang
- Bareskrim Bongkar Kecurangan di SPBU Sukabumi, Konsumen Dirugikan Rp1,4 Miliar Per Tahun
- Tegas! Pertamina Patra Niaga, Kemendag & Bareskrim Polri Segel SPBU Curang di Sukabumi
- Relawan Bakti BUMN Menginspirasi Siswa SD di Merauke Lewat Edukasi & Makanan Bergizi
- Akademisi Dorong Pemerintah Sosialisasi Tata Kelola LPG 3 Kilogram Lebih Masif
- Pertamina NRE Beber Manfaat Perdagangan Karbon di Forum Ini, Apa Saja? Simak ya
- Ungkap Kasus Pencurian Avtur, Pertamina Beri Apresiasi ke Lantamal 1 Belawan