Begini Harapan Pemerhati Pemilu Bersih Terkait Peluncuran Platform JagaPemilu.com

Semua Paslon harus mengimbau pemilih dengan cara yang positif. Tidak sebaliknya melakukan black campaign atau menjelek-jelekkan paslon lain.
“Nah, apapun hasilnya, siapa pun Paslon yang menang, itu harus diterima dengan legawo,” ujar Eddy.
“Termasuk partai pengusungnya, ketua umumnya juga harus menyampaikan kepada masyarakat pendukungnya supaya jangan terlalu fanatik. Jangan sampai terjadi kekerasan, dan nanti siapa pun yang menang harus legawa,” ujar Eddy lagi.
Eddy pun mengingatkan kembali pada pengalaman Pemilu sebelumnya pendukung Presiden Joko Widodo dan pendukung Prabowo Subianto terlalu fanatik.
“Sampai ada yang pisah ranjang, berantem dengan sanak saudara, teman juga jadi musuh, tetapi ujung-ujungnya Pak Prabowo jadi menterinya Pak Jokowi. Mereka bersatu kembali. Sementara masyarakat yang bertikai tidak kunjung berbaikan,” pungkas Eddy.(fri/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Perkumpulan Jaga Pemilu meluncurkan platform jagapemilu.com di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (5/1/24).
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
- Setuju Ambang Batas Parlemen 4 Persen Dihapus, Eddy Soeparno: Bentuk Keadilan Demokrasi
- Rommy Minta Pengurus Partai Tobat, Wasekjen PPP Bereaksi Begini
- Hadiri HUT ke-60 Golkar, Bamsoet Apresiasi Prabowo Dukung Perubahan Sistem Demokrasi
- Mardiono: Kader PPP Menyalahkan Kekurangan Logistik Pas Kalah Pemilu 2024
- Menjelang Pelantikan Prabowo-Gibran, MUI Keluarkan 3 Seruan Penting
- 2 Daerah ini Paling Rawan Terjadi Pelanggaran Netralitas ASN