Begini Jawaban Rochy Putiray Soal Peluang Timnas Indonesia di Final

jpnn.com, JAKARTA - Prediksi legenda sepak bola Indonesia Rochy Putiray kembali terbukti.
Ini setelah Timnas Indonesia di bawah asuhan pelatih asal Korea Selatan Shin Tae Yong memenangkan leg kedua semifinal Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Sabtu (25/12) malam.
Atas keberhasilan tersebut, Evan Dimas dkk mencetak sejarah karena telah mengantarkan Timnas Indonesia untuk keenam kalinya menembus final Piala AFF.
Sebelumnya, tebakan mantan pemain Persija Jakarta itu terbukti setelah memprediksi leg pertama Timnas Indonesia vs Singapura hanya berakhir seri.
"Leg pertama seri, leg kedua baru (Timnas Indonesia) menang," kata Rochy Putiray saat ditanya presenter sepak bola Rico Ceper.
Percakapan keduanya soal prediksi hasil laga Timnas Indonesia vs Singapura di leg pertama maupun kedua diunggah Rico Ceper di akun pribadinya di Instagram.
Di babak final nanti, Indonesia akan bertarung melawan pemenang dari partai semifinal lain yang mempertemukan Thailand dan Vietnam.
Di laga leg pertama, Thailand unggul melawan Vietnam dengan skor 2-0, sementara laga leg kedua akan digelar pada Minggu (26/12) ini.
Prediksi Rochy Putiray kembali terbukti, Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Singapura di leg kedua semifinal Piala AFF 2020 yang berlangsung tadi malam
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- 30 WN Vietnam Ditangkap, 2 Kapal Ikan Ilegal Diamankan di Perairan Indonesia
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes