Begini Kehidupan PPPK Penyuluh Angkatan 2019, Tidak Seindah yang Dibayangkan
jpnn.com, JAKARTA - Kehidupan para pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) penyuluh yang direkrut pada Februari 2019 tidak seindah yang dibayangkan.
Mereka memamg sudah mendapatkan gaji yang lebih tinggi dibandingkan masih berstatus tenaga harian lepas tenaga bantu penyuluh pertanian (THL-TBPP), tetapi kehidupannya masih belum merdeka.
Ketua Forum Komunikasi Penyuluh Nasional Gunadi mengungkapkan sebanyak 11 ribuan THL TBPP sudah diangkat PPPK.
Sayangnya, hak-hak sebagai aparatur sipil negara (ASN) belum semuanya bisa dinikmati karena tergantung kemampuan daerah.
"Ya, kami memang sudah diangkat PPPK, tetapi belum merdeka," kata Gunadi kepada JPNN.com, Senin (9/5).
Menurut Gunadi, diangkatnya 11 ribu PPPK penyuluh angkatan 2019 malah menambah luka. Sebab, banyak yang terdegradasi.
Tercatat, 2.075 THL TBPP belum mendapatkan status PPPK.
Ini menjadi beban psikologis terhadap 11 ribuan PPPK penyuluh. Sama-sama berjuang, tetapi masih banyak yang tercecer
Ingin tahu bagaimana kehidupan PPPK penyuluh angkatan 2019? Apakah mereka sejahtera?
- Kepala BKPP Bicara soal Honorer jadi PPPK 100% dan Paruh Waktu
- 5 Berita Terpopuler: BKN Umumkan Jadwal Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Honorer Wajib Tahu, Jangan sampai Kecolongan
- Oknum Komdigi Terlibat Judol, Ormas Islam Ini Singgung Akhlak dalam Perekrutan ASN
- Menteri Pendidikan Janji Gaji Guru Bakal Naik, Termasuk yang Berstatus Non-ASN
- Kasus Seleksi PPPK 2024, Kecerdikan Dinas soal Surat Keterangan Kerja Honorer
- Soal Perpanjangan Kontrak Ribuan Pegawai Non-ASN, Pak Alim Sanjaya Berikan Penjelasan Begini