Begini Kelanjutan Nasib Marc-Andre Ter Stegen di Barcelona

jpnn.com, SPANYOL - Barcelona mengeluarkan pernyataan resmi terkait nasib Marc-Andre Ter Stegen di klub raksasa katalunya itu.
Stegen disebut telah memperpanjang kontraknya bersama Barcelona dengan durasi lima tahun, hingga 2025.
Demikian pernyataan resmi klub di laman resmi fcbarcelona.com, Rabu (11/11).
Kiper asal Jerman itu menyatakan targetnya adalah untuk terus memenangkan gelar di Barcelona.
Stegen juga mengaku sangat ingin memperpanjang kontraknya.
“Saya ingin bermain di Camp Nou selama bertahun-tahun lagi dan terus memenangkan gelar,” ucap kiper berusia 28 tahun tersebut seperti dilansir Cope.
“Tidak ada motivasi yang lebih besar (bagi saya). Saya berharap untuk segera merayakan (trofi) dengan penggemar kami."
Ter Stegen baru saja pulih dari cedera dan operasi di tendon patela lutut kanan yang membuatnya absen selama 78 hari.
Barcelona resmi merilis terkait kelanjutan nasib Marc-Andre Ter Stegen bersama raksasa katalunya itu.
- Liga Spanyol: Reaksi Simeone Setelah Atletico Taklukkan Bilbao & Geser Barcelona dari Puncak Klasemen
- Banjir Gol, Barcelona vs Atletico Madrid Remis
- Timnas Indonesia Bernuansa Barcelona setelah Kedatangan Jordi Cruyff
- AC Milan Mempertimbangkan Memecat Sergio Conceicao
- Barcelona vs Atletico, Lamine Yamal Belum Pasti Dimainkan
- Resmi, Robin Van Persie jadi Pelatih Feyenoord Rotterdam