Begini Komentar Bijak Ayu Dewi Soal Polemik Agnez Mo

jpnn.com, JAKARTA - Aktris sekaligus presenter Ayu Dewi ikut memberi komentar terkait polemik pernyataan Agnez Mo yang mengaku tidak punya darah Indonesia.
Menurut Ayu Dewi, pernyataan Agnez Mo banyak disalahartikan oleh orang-orang yang hanya melihat potongan video wawancara tersebut.
"Dia kan enggak ngomong bukan orang Indonesia setahu aku, dia berbicara mengenai sukunya dia saja. Jadi banyak yang memotong misalnya dari sepuluh menit tayangan jadi satu menit. Semua dipotong bikin salah persepsi," kata Ayu Dewi di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (27/11).
Pemain film Tiran itu mengajak masyarakat untuk lebih bijak mengomentari sesuatu hal yang tengah heboh.
Istri Regi datau itu menilai seharusnya publik melakukan pengecekan dulu terhadap video yang utuh sebelum berkomentar.
"Maksud aku besok-besok dicek dulu baru bersuara," ujar perempuan 35 tahun itu.
Ibu tiga anak itu juga berharap polemik soal pernyataan Agnez Mo tidak dibesarkan-besarkan lagi.
Apalagi menurutnya Agnez Mo sudah memberi klarifikasi lewat akun Instagram dengan jelas.
Menurut Ayu Dewi, pernyataan Agnez Mo banyak disalahartikan karena hanya melihat potongan video wawancara.
- 3 Berita Artis Terheboh: Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo, Ayu Dewi Berduka
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih
- Ayu Dewi dan Regi Datau Berduka
- Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo soal Royalti, Kalimatnya Pedas Banget
- 3 Berita Artis Terheboh: Agnez Mo Ungkap Kekecewaan, Nikita Mirzani Beri Tanggapan
- Ajukan Kasasi Soal Kasus Royalti Lagu, Agnez Mo Bilang Begini