Begini Kondisi Al Ghazali Usai Kecelakaan
jpnn.com, JAKARTA - Musisi Ahmad Dhani meminta doa atas kesembuhan putra sulungnya, Al Ghazali yang mengalami kecelakaan lalu lintas di kawasan Condet, Jakarta Timur, Selasa (18/9) pagi.
Saat ini, Al Ghazali tengah dirawat di rumah ibunya, Maia Estianty. "Sekarang (kondisi Al Ghazali) biasanya aja. Iya lagi dicek karena kena benda tumpul," kata Ahmad Dhani saat dihubungi awak media.
Baca juga: Al Ghazali Diduga Pingsan Saat Menyetir Mobil
Menurut Ahmad Dhani, tangan dan dada Al Ghazali terbentur setir mobil yang dikendarainya dalam kecelakaan itu. Meski begitu, dia memastikan putranya dalam kondisi baik.
"Al baik-baik saja. Kondisinya lagi rawat jalan," jelas suami Mulan Jameela itu.
Baca juga: Polisi Cari Tahu Lokasi Kecelakaan Al Ghazali di Jakarta
Sebelumnya diberitakan, Al Ghazali mengalami kecelakaan saat hendak ke rumah ibunya di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan. Ahmad Dhani bahkan sempat mengunggah video kecelakaan Al Ghazali di akun Instagram pribadinya. "Al kecelakaan mohon doa," tulis Ahmad Dhani sebagai keterangan.
Dalam video itu, Al Ghazali tamapk dibopong sejumlah orang dan dibaringkan di pelataran sebuah ruko. Al Ghazali yang mengenakan celana panjang motif kotak-kotak dan T-Shirt putih tampak mengerang menahan sakit. Di salah satu lengannya, tampak bekas luka diduga akibat kecelakaan.(mg7/jpnn)
Al Ghazali yang mengalami kecelakaan lalu lintas di kawasan Condet, Jakarta Timur, Selasa (18/9) pagi.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Begini Doa Al Ghazali untuk Calon Istri yang Sedang Umrah
- 3 Berita Artis Terheboh: Wika Salim Lapor Polisi, Uya Kuya Beri Penjelasan
- Direstui Orang Tua, Al Ghazali dan Alyssa Daguise Siap Menikah Juni 2025
- Setelah Ahmad Dhani, Kini Maia Estianty Beri Bocoran Rencana Pernikahan Al Ghazali
- Al Ghazali Bicara Adegan Panas dengan Zsazsa Utari di Scandal 3
- 3 Berita Artis Terheboh: Curhatan Hati Ria Ricis, Mahalini Hamil