Begini Kondisi Indra Kenz & Doni Salmanan Selama Ditahan di Bareskrim

jpnn.com, JAKARTA - Polisi mengungkapkan kondisi Indra Kenz dan Doni Salmanan, yang kini ditahan di Bareskrim Polri setelah ditetapkan sebagai tersangka penipuan tranding binary option.
Kepala Bagian Penerangan Umum (Kababpenum) Kombes Gatot Repli Handoko mengatakan bahwa kondisi kedua tersangka dalam keadaan sehat.
Dia juga menyebutkan bahwa tim medis Mabes Bareskrim Polri selalu mengecek kondisi kesehatan Indra Kenz dan Doni Salmanan.
"Dokter kami, kan, selalu melakukan pengecekan terhadap tanahan yang ada di rutan," kata Kombes Gatot, di Mabes Polri, Senin (15/3).
Gatot juga memastikan Doni Salmanan belum mengajukan penangguhan penahanan. Hingga kini pihaknya belum menerima surat dari kuasa hukum Crazy Rich Bandung itu.
"Penyidik belum menerima itu (surat penangguhan penahanan, red). Sudah kami tanyakan kepada penyidik," kata Gatot.
Diketahui, Indra Kenz dan Doni Salmanan telah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan sejak pekan lalu.
Indra Kenz menjadi tersangka dalam kasus penipuan investasi menggunakan aplikasi Binomo.
Polisi mengungkapkan kondisi terkini Indra Kenz dan Doni Salmanan, yang kini ditahan di Bareskrim Polri.
- Polisikan Lisa Mariana atas Tuduhan Perselingkuhan, Ridwan Kamil Pakai Pasal Ini
- Kurir Pengirim Paket Kepala Babi ke Kantor Tempo Diperiksa Polisi, Begini Hasilnya
- Berkas Kasus Pagar Laut Dilimpahkan ke Kejagung, Polisi Belum Temukan Kerugian Negara
- Polisi Dinilai Bisa Segera Ungkap Pelaku Teror Kepala Babi di Kantor Tempo, Masalahnya...
- Jelang Lebaran, Pertamina Tindak Tegas SPBU Nakal demi Utamakan Layanan Masyarakat
- Sahroni Apresiasi Kinerja Bareskrim Mengungkap 4,1 Ton Narkoba dalam 2 Bulan