Begini Kondisi Kamar Indekos Pasca-Kebakaran Hebat di Matraman
jpnn.com, JAKARTA - Kebakaran hebat di Jalan Pisangan Baru III, Pisangan Baru, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur menewaskan sepuluh warga, Kamis (25/3).
Pantauan JPNN.com di lokasi, warga masih memenuhi sekitar lokasi kejadian. Sejumlah aparat kepolisian, TNI maupun pegawai kecamatan juga berada di tempat kejadian perkara (TKP).
Kebakaran tersebut membuat empat kamar kontrakan itu ludes terbakar habis. Sejumlah perabot rumah tangga ludes dilalap api. Genting kamar indekos juga habis tak tersisa.
Tiga unit sepeda motor hanya menyisakan rangka besi. Bercak hitam terlihat akibat api menyelimuti bangunan tersebut.
Fahmi, salah seorang warga setempat mengatakan, kebakaran terjadi begitu cepat. Api pun juga cepat membesar. Warga tidak sempat membantu para korban.
"Ketika itu warga sudah tidak bisa bantu. Api sudah besar warga tidak ada yang berani. Warga mundur," kata Fahmi saat dikonfirmasi, Kamis.
Kasiops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur Gatot Sulaeman mengatakan kebakaran diduga terjadi karena korsleting listrik.
"Sepuluh warga tewas, penyebab kebakaran korsleting listrik," ujar Gatot.
Kondisi kamar indekos yang terbakar di Jalan Pisangan Baru III, Matraman, Jakarta Timur, Kamis (25/3), simak selengkapnya.
- Ungkap Kasus TPPO, Polres Muara Enim Bekuk 1 Tersangka
- Heboh Polisi Tembak Polisi, Komisi III DPR Bakal ke Sumbar
- Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim
- Pabrik di Kawasan Industri Terboyo Terbakar, Damkar Semarang Kerahkan Seluruh Personel
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata