Begini Kondisi Terkini Abdul Rohim Jelang Laga PSMS vs PSIS
“Waktu itu salah mendarat karena tumpuan langsung di lutut saat menghalau crossing pemain Persija, saya tinju sambil terbang.”
Nah, mendaratnya dengan lutut dan langsung bangkit nge-blok tendangan Rico (Simanjuntak). Karena kondisi tubuh masih panas, enggak begitu terasa masih enak saja, makanya dipaksain main.
“Tapi, setelah habis habis babak pertama di ruang ganti, itulah terasa, saat dibengkokkan sudah terasa sekali. Jadi, akhirnya mengambil keputusan enggak usah melanjutkan pertandingan daripada lebih parah cederanya,” kenangnya.
Rohim juga tak membantah mengalami trauma walau sedikit. Mengingat, dirinya belum pernah cedera di lutut sebelumnya. “Sebelumnya engkel juga pergelagan tangan, hal yang biasa. Yang parah baru kali ini,” lanjutnya.
Saat ini, Rohim ingin fokus penyembuhan. “Fokus penyembuhan dan menjalankan instruksi dokter. Setelah itu, pasti otomatis akan mengulang dari nol lagi untuk menaikkan perfoma. Butuh waktu lagi, dan prosesnya enggak akan secepat itu untuk bisa bersaing lagi mendapatkan posisi di bawah mistar,” jelasnya.
Diapun punya harapan agar cederanya tidak berujung pada operasi. “Jangan sampailah. Kalau bisa hanya menjalani fisio, karena cederanya robekan dan tidak ada yang putus (jaringan di lutut),” ungkapnya.
Untuk tim yang harus berjuang tanpanya, Abdul Rohim mendoakan agar bisa menjaga konsisten dan meraih tiga poin. “Semoga bisa menang baik di kandang dan partai tandang,” pungkasnya. (nin)
Kiper andalan PSMS Medan, Abdul Rohim dipastikan tidak akan membela timnya saat bersua PSIS Semarang, Minggu (15/4) mendatang.
Redaktur & Reporter : Budi
- Rachmad Hidayat dan Abdul Rohim Resmi Balik ke PSMS Medan
- Persebaya Surabaya Resmi Lepas Osvaldo Haay dan Abdul Rohim
- Posisi Abdul Rohim di Persebaya Terancam
- Satu Grup dengan Sriwijaya FC, PSPS, dan Persis Solo, PSMS Yakin Bisa Bersaing
- Abdul Rohim Jadi Kiper Utama Persebaya vs PS Tira Persikabo?
- Siapa Layak Jadi Kiper Utama Persebaya, Abdul Rohim atau Miswar Saputra?