Begini Kronologi Kecelakaan Sheila Marcia

jpnn.com - Artis peran Sheila Marcia mengalami kecelakaan di kawasan Semanggi, Jakarta Selatan tadi pagi pukul 04.40 WIB. Saat kejadian, ibu tiga anak itu sedang bersama temannya Melody Vanesha.
Menurut Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto, saat kejadian mobil hatchback hitam yang ditumpangi Sheila dan Melody sedang melewati Tol Grogol-Cawang arah timur di KM 6.700B.
Tepat di seberang Menara Global, mobil yang ditumpangi Sheila dan Melody menyenggol sebuah dump truk.
"Diduga karena kurang hati-hati dan konsentrasi, sehingga bemper depan (mobil Sheila Marcia) menabrak bemper belakang dump truk. Kemudian mobil itu oleng ke samping kiri menabrak pagar jalan tol dengan posisi akhir kedua roda sebelah kiri berada di atas," ungkap AKBP Budiyanto, Sabtu (6/5).
Akibat kecelakaan itu, Sheila dan Melody langsung dilarikan ke Rumah Sakit Medistra. Keduanya diduga mengalami luka parah lantaran mobil korban ringsek.
"Sementara kendaraan mengalami kerusakan. Setelah kejadian itu, dump truk nopol tidak diketahui dan meninggalkan TKP," jelasnya. (mg7/jpnn)
Artis peran Sheila Marcia mengalami kecelakaan di kawasan Semanggi, Jakarta Selatan tadi pagi pukul 04.40 WIB. Saat kejadian, ibu tiga anak itu sedang
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Truk Pengangkut Telur & Sembako Terbalik di Jalintim, Kapolres Pelalawan Langsung Atur Lalu Lintas
- Dimas Akira Ungkap Penyebab Nyaris Bercerai dengan Sheila Marcia
- Punya 5 Anak, Sheila Marcia Pilih Kurangi Pekerjaan di Dunia Malam
- Nyaris Bercerai, Sheila Marcia dan Suami Kini Makin Lengket
- Pasutri Kecelakaan di Jalan Brigjen Sudiarto Semarang, Sulistyaningsih Meninggal Dunia
- Kecelakaan di Jembatan Sungai Segati Renggut 14 Nyawa, 1 Korban Belum Ditemukan