Begini Langkah Pemkot Cari Pengelola Baru Bandung Zoo
Koswara menilai, ntuk mencari pengelola baru harus ada seleksi secara ketat.
Sebab, pengelola nantinya akan bekerja sama dengan pekerja yang ada sekarang di Bandung Zoo. Meski beda pengelola, tetapi para pekerja tidak boleh diberhentikan .
"Jadi ini hanya masalah badan yang mengelolanya saja. Tidak ada pemutusan hubungan kerja," ucapnya.
Sementara itu, Marketing Komunikasi Bandung Zoo Sulhan Syafi’i, menegaskan bahwa aktivitas pengunjung maupun karyawan tidak terganggu oleh penyegelan tersebut.
“Operasional tetap berjalan lancar, jam buka tetap jam 09.00 WIB, dan pengunjung harus keluar pukul 16.30 WIB. Jadi, tidak terpengaruh sama sekali,” kata pria yang akrab disapa Aan itu.
Aan menyampaikan bahwa beberapa fasilitas, seperti restoran, gudang, dan kantor operasional, telah disegel oleh kejaksaan.
Namun, menurutnya penyegelan tersebut hanya berupa penempelan stiker dan tidak mengganggu aktivitas di dalamnya.
“Jadi sama sekali tidak ada masalah, dan isu-isu yang bergulir sebenarnya tidak mempengaruhi aktivitas karyawan di dalam dan juga pengunjung,” imbuhnya.
Pemkot Bandung masih menunggu arahan Kejati Jabar ihwal pencarian pengelola baru Kebun Binatang (Bandung Zoo).
- Yayasan Margasatwa Tak Terima Bandung Zoo Disita Kejati Jabar
- 14 Pelaku Peredaran Uang Palsu di Banten-Jabar Ditangkap, Barang Buktinya Fantastis
- Akui Lakukan Pungli, Opang di Bojongkoneng Bandung Minta Maaf
- 3 Pelaku Pungli Terhadap Rombongan Bus di Cikutra Bandung Ditangkap
- Jakarta Livin Mandiri Kenalkan Pelatih Baru Menjelang Proliga 2025 Seri Bandung
- Begini Nasib Kebun Binatang Bandung Seusai Disita Kejaksaan