Begini Penampakan Putri Candrawathi Setelah Pemeriksaan Kesehatan, Dijaga Ketat
Jumat, 30 September 2022 – 13:24 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi kembali menjalani pemeriksaan kesehatan di ruang kesehatan Bareskrim Polri, Jumat (30/9).
Pemeriksaan kesehatan itu dilakukan setelah Putri Candrawathi menjalani sanksi wajib lapor.
Saat diperiksa, Putri Candrawathi tampak didampingi kuasa hukumnya, Arman Hanis.
Dia masuk ke ruang pemeriksaan kesehatan sekitar pukul 11.59 WIB hingga ke luar ruangan sekitar pukul 12.49 WIB.
Putri Candrawathi tampak mengenakan kemeja warna biru. Rambutnya tampak dipotong pendek.
Saat ke luar ruangan, Putri dijaga ketat oleh ajudannya.
Putri Candrawathi diam seribu bahasa saat ditanyai awak media.
Wajahnya kerap menunduk saat awak media mengambil gambar.
Putri Candrawathi kembali menjalani pemeriksaan kesehatan di ruang kesehatan Bareskrim Polri, Jumat (30/9).
BERITA TERKAIT
- Sempat Dicopot Gegara Kasus Sambo, Kombes Budhi Kini Dapat Promosi Bintang
- Kapolri Tunjuk Irjen Pol Andi Rian R Djajadi Sebagai Kapolda Sumsel
- Eksaminasi Kasus Vina & Eky: Reza Singgung Nasib Ferdy Sambo, Bandingkan dengan Iptu Rudiana
- Alvin Lim Sebut Ferdy Sambo Tak Pernah Ditahan di Lapas Salemba, Kalapas Ungkap Fakta Ini
- Pengawal Kapolda Kaltara Tewas Tertembak, IPW Mendorong Propam Polri Turun Tangan
- Inilah Alasan MA Membatalkan Hukuman Mati Ferdy Sambo, Ternyata