Begini Perasaan Elkan Baggott Usai Debut Untuk Timnas U-19
jpnn.com, JAKARTA - Elkan Baggot melakoni debut manis bersama Timnas U-19.
Pada laga uji coba melawan Makedonia Utara di Stadion NK Junak Sinj, Split, Minggu (11/10) malam itu, Indonesia menang 4-1.
Dia bangga, akhirnya cita-cita untuk membela Timnas Indonesia tercapai.
Pemain yang memperkuat Ipswich Town di Liga Inggris itu tampil baik menjaga lini pertahanan Indonesia.
Dia senang, karena Indonesia U-19 yang sempat kebobolan menyeimbangkan skor jadi 1-1, mampu tampil dominan kembali dan unggul 4-1.
"Saya sangat senang dan bangga dapat bermain dan menjalani debut bersama timnas U-19. Terima kasih kepada PSSI dan semua pihak yang membuat saya dapat bertanding mengenakan seragam timnas Indonesia untuk pertama kalinya," katanya.
Menurut pemain berpostur 194 sentimeter itu, tim memang sempat kecolongan karena lawan dapat penalti.
Namun, dominasi yang sudah ditunjukkan di 45 menit babak pertama, bisa dipertahankan sampai laga usai.
Elkan Baggott menjalani debut bersama Timnas U-19 pada laga uji coba melawan Makedonia Utara.
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung
- 4 Nama yang Berpeluang Kembali ke Timnas Indonesia Setelah Shin Tae Yong Didepak PSSI
- Film Elang Menyibak Tabir Gelap di Balik Sepak Bola Indonesia
- Timnas Indonesia vs Filipina, Shin Tae Yong: Pasti Kami akan Bekerja Keras
- Erick Thohir Optimistis PNM Liga Nusantara Lahirkan Bibit Timnas Baru
- Nobar Bandung