Begini Persiapan Menghadapi Arus Mudik di Jalur Jawa Tengah

Begini Persiapan Menghadapi Arus Mudik di Jalur Jawa Tengah
Persiapan jelang arus mudik 2017. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

"Tidak dibuka untuk jalur sebaliknya. Namun bila penggunaan jalur tol Pejagan-Pemalang efektif dapat mengurai kepadatan, maka jalur tol akan digunakan untuk arah sebaliknya pada arus balik mudik lebaran," kata dia.

“Untuk arus balik, masih dipertimbangkan, namun tetap kami prioritaskan untuk kenyamanan dan keamanan para pengguna jalan," tambah perwira melati tiga itu.

Untuk rest area, lanjut Heriyanto, pihaknya sudah berkoordinasi dengan para pengembang untuk menyediakan sebanyak empat lokasi yang dapat digunakan. Fasilitas seperti toilet, air bersih, dan musala pasti disediakan.

Selanjutnya untuk jalur Pantura, Polda Jawa Tengah sudah memusatkan pada dua kabupaten yang masih menjadi titik pengamanan. Yaitu Tegal dan Pekalongan.

"Karena, dua kabupaten ini jalur yang dilalui para pemudik melalui pusat kota, dan ini yang menjadi salah satu yang mengakibatkan kemacetan," tandas dia. (Mg4/jpnn)


Jalur arus mudik di Jawa Tengah dianggap yang paling padat dan bermasalah. Meski begitu, kepolisian bersama pihak terkait tengah berupaya agar jalur


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News