Begini Persiapan Raffi Ahmad Sebelum Naik Haji
Rabu, 29 Mei 2024 – 12:12 WIB

Raffi Ahmad dan anaknya, Rayyanza. Foto: Instagram/raffinagita1717/tercipungcipung
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Raffi Ahmad membenarkan kabar bahwa dirinya akan melaksanakan ibadah haji pada tahun ini.
Dia rencana berangkat ke tanah suci pada awal bulan depan, Juni 2024.
"Haji tanggal 8 Juni 2024 nanti," kata Raffi Ahmad di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (28/5).
Suami Nagita Slavina itu melaksanakan ibadah haji tidak hanya seorang diri.
Raffi Ahmad bakal membawa sejumlah keluarga beribadah ke tanah suci.
"Iya nanti sama keluarga," jelas pria berusia 37 tahun itu.
Menurut Raffi Ahmad, dirinya dan keluarga sudah melakukan berbagai persiapan sebelum berangkat haji.
Selain manasik haji, bos RANS Entertainment itu juga berencana menggelar doa bersama menjelang ibadah.
Presenter Raffi Ahmad membenarkan kabar bahwa dirinya akan melaksanakan ibadah haji pada tahun ini. Dia rencana berangkat ke tanah suci pada awal bulan depan.
BERITA TERKAIT
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih
- BPKH Temui Pengurus PBNU, Minta Dukungan Terkait Revisi UU Pengelolaan Keuangan Haji
- Ulang Tahun Ke-38, Raffi Ahmad Pengin ke Mesir untuk Lakukan Ini
- Luncurkan Buku Manajemen Haji, Cak Imin Sampaikan Usulan Penting
- HNW Mengajak Masyarakat Sampaikan Aspirasi Terkait RUU Penyelenggaraan Haji dan Umrah
- Lagi-Lagi Tenis Internasional, Bentuk Dukungan Pertamina untuk Olahraga