Begini Pesan Irjen Iqbal kepada 866 Personel Polda Riau yang Naik Pangkat

Begini Pesan Irjen Iqbal kepada 866 Personel Polda Riau yang Naik Pangkat
Irjen M Iqbal saat upacara kenaikan pangkat anak buahnya di halaman Mapolda Riau. Foto: Bidhumas Polda Riau.

"Ini tolong dicamkan, karena pangkat yang disandang merupakan simbol akuntabilitas kompetensi dari semua aspek," ucap Iqbal.

Kabid Humas Polda Riau Kombes Sunarto menjelaskan perwira menengah yang mendapat kenaikan pangkat dari AKBP ke Kombes di antaranya Kombes Dwi, Kombes  M Taufik dan Kombes de Khadijah, sedangkan untuk pangkat AKBP ada sebanyak 11 orang di Polda.

"Kompol ada 15 orang di Polda dan 11 di Polres. AKP 29 orang di Polda dan 66 di Polres. Iptu 33 orang di Polda  dan 51 di Polres," terangnya.

Lalu, pangkat Aiptu 10 di Polda dan 54 di Polres, Aipda 24 Polda dan 188 di Polres, Bripka 44 di Polda dan 134 di Polres, Brigadir 33 di Polda dan 46 di Polres, Briptu 6 di Polda dan 67 di Polres, Bharaka 1 di Polda dan Bharatu 6 di Polda.

"Sebanyak 34 orang lainnya mendapat kenaikan pangkat penghargaan karena memasuki masa pensiun. Dengan rincian AKBP 11 di Polda dan 3 di Polres, Kompol 1 di Polda dan 8 di Polres, AKP 1 di Polda dan 5 di Polres, Iptu 1 di Polda, Ipda 3 di Polres dan Aipda 1 di Polres," jelasnya.(mcr36/jpnn)

Irjen Iqbal memimpin upacara kenaikan pangkat anak 866 personel Polda Riau periode 1 Januari 2023 dengan pangkat setingkat lebih tunggi. Begini pesannya.


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News